Soal SBMPTN - UTBK
Download Lebih Rapi dan Siap Cetak di Aplikasi Klik Disini untuk Download
Berikut Daftar Lin Soal SBMPTN - UTBK, Silahkan langsung Klik Saja
- Biologi 1
- Biologi 2
- Biologi 3
- Biologi 4
- Biologi 5
- Fisika 1
- Fisika 2
- Kimia 1
- Kimia 2
- Matematika Dasar 1
- Matematika Dasar 2
- Matematika Dasar 3
- Matematika IPA 1
- Matematika IPA 2
- Matematika IPA 3
- Ekonomi
- Geografi
- Sejarah
- Sosiologi
- Skolastik Bahasa Inggris
- Skolastik Kesimpulan
- Skolastik Matematika
- Skolastik Pemahaman Bacaan
- Skolastik Persamaan Kata
SBMPTN - UTBK Ekonomi
KUMPULAN SOAL
SBMPTN EKONOMI
-----------------------------------------------------------------------------------
PETUNJUK A
Pilih jawaban yang
paling benar ( A, B, C, D, atau E )
PETUNJUK B
Soal terdiri atas tiga
bagian, yaitu PERNYATAAN, SEBAB, dan ALASAN yang disusun secara berurutan.
(A) Jika pernyataan
benar, alasan benar, keduanya menunjukkan hubungan sebab akibat
(B) Jika pernyataan benar, alasan benar, tetapi
keduanya tidak menunjukkan hubungan sebab akibat
(C) Jika pernyataan benar, alasan salah
(D) Jika pernyataan salah, alasan benar
(E) Jika pernyataan dan alasan, keduanya salah
PETUNJUK C
Pilihlah
(A) jika jawaban (1), (2), dan (3) benar
(B) jika jawaban (1) dan (3) benar
(C) jika jawaban (2) dan (4) benar
(D) jika jawaban (4) saja yang benar
(E) jika semua jawaban (1), (2), (3), dan (4)
benar
Soal
-----------------------------------------------------------------------------------
1. Permintaan
markisa di Makasar ditunjukkan oleh persamaan Q =80−2P penawarannya Q = −120 + 8P.
Harga dan jumlah keseimbangan pasar markisa di Makasar masing–masing adalah
(A) P = 20,
Q = 40
(B) P = 200,
Q = 40
(C) P = 2000,
Q = 40
(D) P = 20000,
Q = 40
(E) P = 200000,
Q = 40
2. Penggabungan
atau peleburan badan usaha yang sejenis ataupun tidak sejenis menjadi satu
sehingga membentuk sebuah badan usaha yang besar disebut ....
A. trust
B. pool
C.
sindikat
D.
kartel
E.
concern
3. Di bawah
ini yang bukan merupakan faktor produksi turunan adalah ....
A. modal
B. gaji
pekerja
C.
keahlian
D.
manajemen
E. bahan
baku
4. Kepuasan
tambahan yang diperoleh karena menambah satu unit barang yang dikonsumsi
disebut.....
(A)
total utility
(B)
marginal utility
(C)
average utility
(D)
quasi utility
(E)
derivative utility
5. Perusahaan
di pasar modal yang membelikan dan menjualkan saham atas permintaan atau
perintah investor disebut ....
(A)
bursa efek
(B)
kustodian
(C)
emiten
(D) wali
amanat
(E)
perusahaan pialang
6. Jika
diketahui titik keseimbangan pasar sebelum pajak adalah E (9,9) dan setelah
pajak adalah Et (5,11) maka pajak yang ditanggung oleh konsumen sebesar ... per
unit barang.
A. 6
B. 7
C. 8
D. 9
E. 10
7. Sepulang
sekolah, Bambang menunggui usahanya berjualan helm di sebuah ruko yang
dikontraknya Rp 6.000.000,00/tahun. Helm yang dibeli seharga Rp 125.000,00/unit
laku dengan harga Rp 150.000,00/unit. Tahun ini ia menetapkan target keuntungan
Rp 3.600.000,00. Unit helm rata–rata setiap bulan yang harus terjual agar
target itu tercapai sebesar ....
(A) 80
unit
(B) 52
unit
(C) 40
unit
(D) 32
unit
(E) 20
unit
8. Dana bagi
hasil, dana alokasi khusus, dan dana penyesuaian yang diterima oleh pemerintah kabupaten/kota
dari pemerintah pusat secara umum dinamakan ....
(A) dana
alokasi umum
(B) dana
perimbangan
(C) dana
otonomi
(D)
penerimaan negara bukan pajak
(E)
subsidi desentralisasi
9. Di antara
ketentuan di bawah ini yang merupakan contoh kebijakan fiskal untuk mengatasi
inflasi adalah....
(A) kenaikan tarif bagi kendaraan yang melintas
jalan tol
(B) pemberian kelonggaran pajak bagi perusahaan
baru
(C) kenaikan suku bunga SBI satu bulan
(D) perubahan giro wajib minimum bagi bank–bank
(E) keharusan BUMN untuk menyetor sebagian labanya
ke kas negara
10. Berikut
merupakan contoh motif spekulasi dalam memegang uang ....
(A) menabung dalam bentuk deposito di bank
(B) membeli tiket
(C) membeli tanah dan rumah
(D) membeli saham dan obligasi
(E) berjudi
11. Apabila
perusahaan Eko melakukan transaksi penjualan kepada perusahaan Ruben senilai Rp
200.000.000,00 dengan syarat 2/10, n/30 FOB Destination Point pada tanggal 30
Desember 2012. Barang tiba di perusahaan Ruben pada tanggal 2 Januari 2013.
Jurnal yang dibuat oleh perusahaan Eko adalah ....
(A) Piutang (D) dan Penjualan (K) sebesar Rp
200.000.000,00
(B) Kas (D) dan Penjualan (K) sebesar Rp
200.000.000,00
(C) Piutang (D) Rp 196.000.000,00 Potongan
Penjualan
(D) Rp 4.000.000,00 dan Penjualan (K) Rp
200.000.000,00
(D) Kas (D) Rp 196.000.000,00 Potongan Penjualan
(D) Rp 4.000.000,00 dan Penjualan (K) Rp 200.000.000,00
(E) Tidak perlu jurnal
12. Perhitungan
Produk Nasional Netto (Net National Product) melibatkan ....
A. GNP
dan penyusutan
B. NNP
dan subsidi
C. NNI
dan PI
D. NNP
dan pajak tidak langsung
E. GNP
dan Pendapatan Faktor Luar Negeri (PFLN)
13. Dibeli
suatu barang dengan rincian sebagai berikut
Harga
faktur Rp
10.000.000,00
Potongan
tunai Rp 2.500.000,00
Dibayar
kas Rp 7.500.000,00
Peristiwa
tersebut dicatat secara akuntansi sebagai berikut ......
(1) Kredit dalam kas Rp 7.500.000,00
(2) Kredit dalam perkiraan pembelian Rp 10.000.000,00
(3) Kredit dalam perkiraan potongan tunai Rp 2.500.000,00
(4) Debet dalam perkiraan potongan tunai Rp 2.500.000,00
14. Penetapan
harga barang floor price untuk suatu komoditas dilakukan pemerintah apabila
....
(1)
permintaan lebih besar daripada penawaran
(2)
terdapat surplus produksi
(3)
nilai tukar tidak stabil
(4)
harga equilibrium dianggap terlalu rendah
15. Pasar
persaingan sempurna dapat terjadi apabila
(1)
jumlah pembeli banyak, jumlah penjual banyak
(2)
barang yang ada di pasar bersifat homogen
(3)
produsen baru mudah keluar masuk pasar
(4)
tidak ada campur tangan pemerintah
16. Unsur–unsur
manajemen yang terkenal dengan istilah 6M adalah ....
(1)
money
(2)
machine
(3)
material
(4)
mission
17. Pendekatan
untuk menghitung pendapatan nasional antara lain ....
(1)
produksi
(2)
pendapatan
(3)
pengeluaran
(4)
konsumen
18. Perhatikan
pernyataan berikut!
(1) Q = -8 + 4P
(2) P =
4Q + 50
(3) Q =
10P – 6
(4) P =
-4Q + 16
Di bawah
ini yang termasuk fungsi permintaan adalah ....
A. (1),
(2), dan (3) benar
B. (1)
dan (3) benar
C. (2)
dan (4) benar
D. (4)
saja E. semua jawaban benar
19. Hukum
penawaran menyatakan bahwa apabila harga naik maka jumlah barang yang ditawarkan
turun.
SEBAB
Antara
perubahan harga dan perubahan jumlah barang yang ditawarkan berbanding terbalik
20. Ketika
pemerintah meningkatkan penerimaan pajak, maka pendapatan nasional akan turun
sebesar jumlah pertambahan penerimaan pajak itu sendiri.
SEBAB
Angka
pengganda pajak lebih kecil daripada angka pengganda pengeluaran pemerintah
21. Salah satu
di antara lima BUMN di bawah ini operasional bisnisnya tidak satu bidang dengan
empat yang lain. BUMN yang dimaksud adalah ....
A. PT Garuda Indonesia
B. PT Pelni
C. PT Jasa Marga
D. PT Damri
E. PT Samudera Indonesia
22. Neraca
pembayaran internasional suatu negara dikategorikan surplus apabila ....
A. nilai ekspor lebih besar dari nilai impor
B. surplus neraca perdagangan lebih besar dari
defi sit neraca jasa
C. surplus neraca transaksi berjalan (current
account)
D. cadangan devisa berkurang
E. cadangan devisa bertambah
23. Neraca yang
berisi catatan–catatan perolehan ekspor serta pengeluaran impor barang dan jasa
dinamakan ....
A. neraca perdagangan
B. neraca jasa
C. neraca modal
D. neraca transaksi berjalan
E. neraca pembayaran internasional
24. Apabila
besarnya koefi sien elastisitas harga permintaan adalah 0,8 maka ....
A. kenaikan harga sebesar 8% akan menyebabkan
jumlah barang yang diminta turun 10%
B. penurunan harga sebesar 1% akan menyebabkan
jumlah barang yang diminta naik 8%
C. kenaikan harga sebesar 10% akan menyebabkan
jumlah barang yang diminta naik 8%
D. kenaikan permintaan sebesar 10% akan
menyebabkan penurunan harga 8%
E. penurunan harga sebesar 10% akan menyebabkan
jumlah barang yang diminta naik 8%
25. Jika sebuah
bank umum kesulitan likuiditas, maka sumber dana terakhir yang dapat digali
adalah dari ....
A. dana pihak ketiga/masyarakat
B. dana pemilik
C. interbank call money
D. Kredit Likuiditas Bank Indonesia (KLBI)
E. Sertifi kat Bank Indonesia (SBI)
26. Dewasa ini
harga obat–obatan semakin tinggi bahkan juga harga obat generik. Akibatnya
masyarakat terutama yang berpenghasilan menengah ke bawah kesulitan untuk
membelinya. Kebijakan yang bisa dilakukan pemerintah untuk mengatasi tingginya
harga obat adalah dengan menetapkan kebijakan ....
A. harga
terendah
B. harga
tertinggi
C.
equilibrium price
D.
moneter
E. fiskal
27. Dalam
proses penawaran umum atau go public dikenal suatu dokumen yang berisi semua
informasi yang relevan dengan keadaan perusahaan. Dokumen tersebut dikenal
dengan istilah ....
A. dokumen penawaran umum
B. informasi penawaran umum
C. pernyataan emiten
D. pernyataan pendaftaran
E. prospektus
28. Ketika anda
kuliah, maka sebenarnya anda sedang memproduksi ....
A. tenaga kerja
B. sumber daya
C. kewirausahaan
D. modal manusia
E. jasa pendidikan
29. Persediaan
akhir yang ditentukan terlalu besar akan berakibat ....
A. laba terlalu kecil
B. harga pokok penjualan terlalu kecil
C. harga pokok penjualan terlalu besar
D. barang yang tersedia untuk dijual terlalu
kecil
E. barang yang tersedia untuk dijual terlalu
besar
30. Skala
produksi efi sien adalah kuantitas output yang meminimumkan biaya ....
A.
marginal
B. tenaga
kerja
C. total
rata–rata
D. tetap
rata–rata
E.
variabel rata–rata
31. Break event
income terjadi pada saat rumah tangga dissaving.
SEBAB
Pada
saat dissaving, semua penghasilan rumah tangga habis untuk konsumsi.
32. Salah satu
tugas manajer produksi ialah mengendalikan produksi. Kegiatan yang termasuk
pengendalian produksi adalah sebagai berikut:
(1)
pengendalian proses produksi
(2)
pengendalian pemeliharaan peralatan
(3)
pengendalian kualitas produksi
(4)
pengendalian harga
33. Pada ekonomi
manajemen sumber daya manusia, faktor individu yang dapat mempengaruhi kinerja
seorang karyawan adalah sebagai berikut:
(1)
kompetensi
(2) peluang karir
(3)
kompensasi
(4)
lingkungan kerja
34. Pertumbuhan
ekonomi berkelanjutan memerlukan hal–hal berikut:
(1) penemuan teknologi baru
(2) investasi barang modal baru
(3) pertumbuhan modal sumber daya manusia
(4) pertumbuhan infl asi yang maksimal
35. Penetapan
upah minimum dapat menjadi sebab timbulnya pengangguran:
(1) musiman
(2) siklis
(3) struktural
(4) konjungtur
36. Belanja
pemerintah di pasar barang dan jasa menunjukkan adanya peranan pelaku ekonomi…
A. RTK membayar pajak kepada pemerintah
B. RTG mengatur dan menstabilkan perekonomian
C. RTP sebagai pemakai faktor-faktor produksi
D. RTG sebagai pengguna barang dan jasa
E. RTK sebagai pemakai barang dan jasa
37. Faktor-faktor
yang memengaruhi pembentukan harga pasar faktor produksi tanah adalah…
(1) Jumlah produk yang dihasilkan
(2) Pertumbuhan industri
(3) Jumlah angkatan kerja
(4) Lokasi
A. jika (1), (2), dan (3) yang benar
B. jika (1) dan (3) yang benar
C. jika (2) dan (4) yang benar
D. jika hanya (4) saja yang benar
E. jika semua jawaban benar
38. Apabila
bank sentral meningkatkan rasio cadangan wajib minimum, maka…
A. kemampuan bank menciptakan kredit bertambah
B. dana menganggur di bank bertambah
C. cadangan devisa berkurang
D. suku bunga menurun
E. uang beredar meningkat
39. Diketahui
persamaan konsumsi: C = 50 triliun + 0,8Y. Jika pendapatan nasional Rp900
triliun, besarnya tabungan masyarakat adalah…
A. Rp230 triliun
B. Rp850 triliun
C. Rp13 triliun
D. Rp130 triliun
E. Rp770 triliun
40. Terjadinya
cost push inflation di pasar barang (output) ditunjukkan oleh pergeseran…
A. kurva penawaran agregat ke kiri atas
B. kurva permintaan agregat ke kiri bawah
C. kurva permintaan agregat ke kanan atas
D. kurva permintaan agregat ke kanan atas
diikuti kurva penawaran agregat ke kiri atas
E. kurva penawaran agregat ke kanan bawah
41. Investasi
dapat dikelompokkan dalam investasi riil dan investasi finansial. Berikut yang
termasuk investasi finansial adalah…
A.
investasi untuk obligasi
B.
investasi kendaraan bagi perusahaan
C. investasi
untuk peralatan produksi
D.
investasi aset tetap
E.
investasi persediaan perusahaan
42. Salon Hana
melakukan pembayaran gaji setiap Sabtu untuk enam hari kerja. Jika gaji
terakhir dibayar pada tanggal 28 Desember 2018 dan di perusahaan tersebut
terdapat 15 karyawan dengan upah harian Rp100.000, pada akhir tahun jurnal
penyesuaiannya adalah…
a. Beban gaji kredit Rp3.000.000;
Utang
gaji debit Rp3.000.000
b. Beban gaji kredit Rp1.500.000;
Utang
gaji debit Rp1.500.000
c. Beban gaji kredit Rp3.000.000;
Utang
gaji kredit Rp3.000.000
d. Beban gaji debit Rp3.000.000;
Utang
gaji kredit Rp3.000.000
e. Beban gaji debit Rp1.500.000
Utang
gaji kredit Rp1.500.000
43. Penghitungan
pertumbuhan ekonomi yang menggunakan angka produk domestik bruto (PDB)
berdasarkan harga konstan dimaksudkan untuk menghilangkan pengaruh…
A. tabungan masyarakat
B. inflasi
C. investasi
D. kebijakan pemerintah
E. suku bunga
44. Menurut
teori kuantitas uang, faktor utama yang menyebabkan terjadinya inflasi adalah
penambahan uang beredar.
SEBAB
Jumlah
uang yang beredar terdiri atas uang kartal yang dikeluarkan oleh Bank Sentral
dan uang giral yang dikeluarkan oleh Bank Umum.
A. Jika pernyataan benar, alasan benar, dan
keduanya menunjukkan hubungan sebab akibat.
B. Jika pernyataan benar, alasan benar, dan
keduanya tidak menunjukkan hubungan sebab akibat.
C. Jika pernyataan benar dan alasan salah.
D. Jika pernyataan salah dan alasan benar.
E. Jika pernyataan dan alasan keduanya salah.
45. Biaya
pemungutan pajak tidak boleh lebih besar daripada penerimaan pajak itu sendiri.
Prinsip pemungutan pajak seperti ini dinamakan…
A. keadilan (fairness)
B. ekonomi (economy)
C. kesetaraan (equality)
D. kepastian (certainty)
E. kemudahan pembayaran (convenience of payment)
46. Berikut ini
menunjukkan peranan penting koperasi bagi masyarakat, khususnya para
anggotanya, kecuali…
A. menciptakan dan memperluas lapangan kerja
B. ikut meningkatkan taraf hidup rakyat
C. membantu para anggotanya dalam meningkatkan
penghasilan
D. ikut memperbaiki tingkat pendidikan dan
keterampilan masyarakat
E. meningkatkan status sosial masyarakat
47. Jika fungsi
produksi adalah Q = 100 + X + 0,25X2 di mana X adalah input dan Q adalah
output. Besarnya produksi marginal ketika X = 100 adalah…
A. 51 unit
B. 151 unit
C. 601 unit
D. 27 unit
E. 2.700 unit
48. Indonesia
adalah sebuah negara yang kaya akan sumber daya alam, bahkan pada tahun 90 an
indonesia sempat mendapatkan penghargaan swasembada pangan, dimana indonesia
mampu memenuhi kebutuhan seluruh masyarakatnya tanpa harus melakukan impor,
namun saat ini, Indonesia harus melakukan impor untuk memenuhi kebutuhan
seluruh masyarakatnya yang semakin banyak. Dari ilustrasi diatas, maka terjadinya
kelangkaan disebabkan oleh faktor….
A.
perbedaan letak geografis
B.
pertumbuhan penduduk
C.
kemampuan produksi
D.
sumber daya alam yang terbatas
E.
kurangnya sumber daya manusia
49. Untuk
mendorong produksi dalam negeri, pemerintah memberikan subsidi atas barang X,
pengaruh pemberian subsidi yang diberikan oleh pemerintah terhadap barang X
akan menyebabkan….
A. tidak ada pergeseran baik kurva permintaan
atau penawaran
B. kurva penawaran barang X bergeser ke sebelah
kanan bawah
C. kurva permintaan barang X bergeser ke sebelah
kanan atas
D. kurva permintaan barang X bergeser ke sebelah
kiri bawah
E. kurva penawaran barang X bergeser ke sebelah
kiri atas
50. Gejolak
ekonomi yang terjadi pada Indonesia tahun 1998 mendorong perusahaan untuk tutup
buku dan PHK besar-besaran hingga banyak masyarakat kehilangan pekerjaannya,
mereka kemudian disebut dengan pengangguran konjungtural.
SEBAB
Pengangguran
konjungtural merupakan pengangguran yang disebabkan oleh perubahan struktur
ekonomi.
51. Perkembangan
teknologi mengakibatkan peralihan yang nyata dari telepon rumah (kabel) ke
handphone, hal ini mengakibatkan perkembangan yang pesat dalam industri
handphone dan menurunnya perusahaan-perusahaan telepon kabel, akibatnya banyak
perusahaan telepon kabel yang terpaksa ditutup, dan karyawan-karyawan yang
kehilangan pekerjaannya.
Berdasarkan
ilustrasi di atas pengangguran yang diakibatkan dari kasus diatas, masuk dalam
kategori…
A. pengangguran normal
B. pengangguran terselubung
C. pengangguran structural
D. pengangguran musiman
E. pengangguran konjungtural
52. Inflasi
memiliki dampak yang luas bagi perekonomian Negara maupun bagi masyarakat,
berikut dampak yang mungkin terjadi ketika inflasi bagi pihak-pihak tertentu
antara lain….
1. Kreditur akan meraup keuntungan tinggi
2. Debitur rugi karena membayar lebih tinggi
3. Penerima gaji tetap tidak akan kesulitan
sebab pendapatannya tetap
4. Produsen akan mendapat untung lebih tinggi
53. Dalam
Negara-negara berkembang biasanya nilai PDB lebih besar dibanding PNB.
SEBAB
Perhitungan
PDB dilakukan dengan menjumlahkan seluruh produk yang dihasilkan oleh
masyarakat suatu Negara, baik yang tinggal didalam negeri atau di luar negeri.
54. Krisis
ekonomi yang dialami oleh suatu Negara berdampak sangat besar kepada
perusahaan-perusahaan yang bernaung di bawahnya. Sulitnya perekonomian ditambah
dengan rendahnya nilai tukar mata uang akibat krisis ekonomi mengakibatkan
banyak perusahaan yang harus gulung tikar dan merumahkan karyawannya. PHK
besar-besaran tak terbantahkan, sehingga mengakibatkan tingginya tingkat
pengangguran, dampak sosial yang mungkin terjadi dari kejadian ini yaitu….
A. bertambahnya pengemis di kota
B. tingginya tingkat kejahatan
C. tingginya kecelakaan lalu lintas
D. maraknya penjual kaki lima
E. rusaknya generasi muda
55. Ketika
terjadi kenaikan gaji rata-rata dari masyarakat, akan mengakibatkan….
A. kurva permintaan bergerak ke atas dan
penawaran bergerak ke bawah
B. kurva permintaan bergeser ke atas dan kurva
penawaran bergeser ke bawah
C. kurva permintaan dan penawaran sama-sama
bergerak keatas
D. kurva permintaan dan penawaran sama-sama
bergeser ke bawah
E. kurva permintaan dan penawaran sama-sama
bergeser keatas
56. Peran yang dimainkan
oleh para pelaku ekonomi antara lain sebagai pengguna faktor produksi, pemilik
faktor produksi, penghasil barang dan jasa, pengguna barang dan jasa, dan
penyedia faktor produksi.
Peran
yang dapat dimainkan oleh rumah tangga konsumen adalah…
(A) pengguna faktor produksi, pemilik faktor
produksi, dan penghasil barang dan jasa
(B) pengguna faktor produksi, penghasil barang dan
jasa, serta pengguna barang dan jasa
(C) pemilik faktor produksi, penghasil barang dan
jasa, serta pengguna barang dan jasa
(D) pemilik faktor produksi, pengguna barang dan
jasa, serta penyedia faktor produksi
(E) penghasil barang dan jasa, pengguna barang dan
jasa, serta penyedia faktor produksi
57. Kesetimbangan pasar yang baru ditandai oleh
meningkatnya jumlah barang yang ditransaksikan dan tidak berubahnya harga
barang.
Hal ini
dapat digambarkan oleh…
(A) peningkatan permintaan dan penurunan penawaran
dalam proporsi yang sama
(B) penurunan permintaan dan peningkatan penawaran
dalam proporsi yang sama
(C) penurunan permintaan dan penawaran
(D) peningkatan permintaan dan penawaran
(E) peningkatan permintaan dan penawaran dalam
proporsi yang sama
58. Ketika
harga per unit suatu barang Rp100.000,00, jumlah barang yang ditawarkan 50
unit; dan ketika harga per unit turun menjadi Rp50.000,00, jumlah barang yang
ditawarkan menjadi 30 unit.
Nilai
koefisien elastisitas penawaran barang tersebut bersifat…
(A) elastis
(B) inelastis
(C) elastis unitari
(D) elastis sempurna
(E) inelastis sempurna
59. Jenis biaya
yang tidak perlu dikeluarkan oleh perusahaan ketika tidak berproduksi adalah ….
(A) biaya tetap
(B) biaya total
(C) biaya marginal
(D) biaya variabel
(E) biaya peluang
60. Kurva biaya
total (TC) menggambarkan hubungan antara lain…
(A) jumlah input yang digunakan dan biaya total
(B) jumlah output yang diproduksi dan biaya total
(C) jumlah output yang diproduksi dan penerimaan
total
(D) biaya total dan laba
(E) biaya total dan penerimaan total
61. Perusahaan
Ananda membeli persediaan dengan harga Rp40.000.000 secara kredit dengan syarat
5/10, n/eom pada tanggal 12 April 2017 dari Perusahaan Abintara. Biaya kirim
pembelian Rp2.000.000,00 dibayarkan oleh Abintara dan akan ditagih bersamaan
dengan total harga pembelian barang. Perusahaan Ananda menggunakan metode
pencatatan persedian perpetual.
Jika
perusahaan membayar pada tanggal 18 April 2017, jurnal untuk pembayaran
tersebut adalah ….
(A) Utang Dagang Rp42.000.000
Diskon
pembelian Rp2.100.000
Kas Rp39.900.000
(B) Utang Dagang Rp42.000.000
Persediaan Rp2.100.000
Kas Rp39.900.000
(C) Utang Dagang Rp42.000.000
Diskon pembelian Rp2.000.000
Kas Rp40.000.000
(D) Utang Dagang Rp42.000.000
Persediaan Rp2.000.000
Kas Rp40.000.000
(E) Utang Dagang Rp42.000.000
Kas Rp42.000.000
62. Kebijakan harga yang seharusnya dilakukan oleh
monopolis jika ingin meningkatkan penerimaan total adalah…
(A) menaikkan harga barang pada saat harga barang
elastis
(B) menurunkan harga barang jika permintaan barang
memiliki sifat elastis
(C) menurunkan harga barang pada saat harga barang
inelastis
(D) menaikkan harga barang pada saat harga barang
unitari-elastis
(E) menurunkan harga barang pada saat harga barang
unitari-elastis
63. Ketika
Produk Domestik Bruto (PDB) suatu negara meningkat, di negara tersebut sedang
terjadi…
(A) kenaikan pendapatan dan kenaikan pengeluaran
(B) kenaikan pendapatan dan kenaikan tabungan
(C) kenaikan pendapatan, namun pengeluaran dapat
naik atau turun
(D) kenaikan tabungan, namun pendapatan dapat naik
atau turun
(E) kenaikan tabungan, namun pengeluaran dapat naik
atau turun
64. Pemerintah
meningkatkan belanja infrastruktur untuk membangun berbagai sarana
transfortasi, baik darat, laut maupun udara di Indonesia.
Kebijakan
seperti ini diprediksi akan…
(A)
meningkatkan permintaan agregat
(B)
menurunkan permintaan agregat
(C)
meningkatkan jumlah uang beredar
(D)
menurunkan jumlah uang beredar
(E)
menurunkan tingkat inflasi
65. Dalam memilih
dan menggunakan produk dan jasa dari suatu lembaga jasa keuangan, konsumen dan
masyarakat wajib memperhatikan hal-hal sebagai berikut, kecuali ….
(A) meneliti profil lembaga jasa keuangan apakah
sudah terdaftar di OJK
(B) meneliti apakah produk yang ditawarkan sudah
mendapatkan izin
(C) membaca dengan seksama setiap informasi dalam
kontrak yang berkaitan dengan produk yang ditawarkan oleh lembaga jasa keuangan
(D) memberikan salinan kontrak kepada konsumen
wajib dilakukan perusahaan lembaga jasa keuangan
(E) memilih berdasarkan pertimbangan keuntungan
maksimal yang ditawarkan oleh lembaga jasa keuangan
66. Tingkat
pertumbuhan ekonomi suatu negara dapat dihitung dari…
(A) perkembangan harga barang dan jasa
(B) pertambahan jumlah uang beredar
(C) pertambahan jumlah barang dan jasa
(D) tersedianya kesempatan kerja
(E) banyaknya investasi yang ditanamkan
67. Memimpin
organisasi atau perusahaan secara keseluruhan dan memimpin para manajer agar
dapat membentuk tim kerja yang baik merupakan tugas…
(A) manajer lini pertama
(B) manajer menengah
(C) manajer puncak
(D) supervisor
(E) auditor
68. Di bawah
ini adalah jenis badan usaha menurut lapangan usaha, kecuali…
(A) badan usaha perseroan terbatas
(B) badan usaha jasa
(C) badan usaha manufaktur
(D) badan usaha perdagangan
(E) badan usaha agraris atau pertanian
69. Pada
tanggan 31 Desembar 2017, diketahui usaha kursus akuntansi milik Nona Fitri
memperoleh laba sebesar Rp10.000.000,00.
Ayat jurnal yang diperlukan untuk menutup akun
tersebut adalah…
(A) Laba Rp10.000.000,00
Ikhtisar
L/R Rp10.000.000,00
(B) Ikhtisar L/R Rp10.000.000,00
Laba
Rp10.000.000,00
(C) Ikhtisar L/R Rp10.000.000,00
Modal Rp10.000.000,00
(D) Modal Rp10.000.000,00
Ikhtisar
L/R Rp10.000.000,00
(E) Pendapatan Rp10.000.000,00
Ikhtisar L/R Rp10.000.000,00
70. Kondisi
yang mencerminkan keseimbangan perusahaan jangka panjang pada pasar persaingan
monopolistik adalah…
(1) harga lebih tinggi dari biaya marginal
(2) harga sama dengan penerimaan marginal
(3) perusahaan memperoleh laba normal
(4) perusahaan menghadapi kurva permintaan yang
elastis sempurna
Download di Aplikasi Lebih Mudah
Rapi dan Siap Cetak, Klik Disini untuk Download Aplikasi
Modul untuk Bimbel / Materi Belajar Sekolah TK SD SMP SMA lebih lengkap dan lebih mudah di Aplikasi AqilaDroid Klik Disini untuk Download
Tidak ada komentar:
Posting Komentar