Minggu, 31 Oktober 2021

Soal SPM SMK Bahasa Indonesia - Apresiasi Seni dan Berbahasa

Soal SPM SMK Bahasa Indonesia - Apresiasi Seni dan Berbahasa

1.   Bacalah penggalan puisi berikut ini!


....

Kita adalah Pemilik Sah Republik ini

Karya: Taufiq Ismail


Tidak ada lagi pilihan lain. Kita harus

Berjalan terus

Karena berhenti atau mundur

Berarti hancur

Apakah akan kita jual keyakinan kita

Dalam pengabdian tanpa harga

Akan maukah kita duduk satu meja

Dengan para pembunuh tahun yang lalu

.....


Penggalan puisi di atas bertema ....

A. patriotisme

B. kemanusiaan

C. kedaulatan rakyat

D. kebangsaan

E. kepahlawanan


2.   Cermati penggalan novel berikut ini!

Alkisah, pada zaman dahulu, di negeri Arab, hiduplah seorang pemimpin kabilah, seorang Sayid, yang sangat termasyhur. Bani Amir, nama kabilah itu. Tidak ada seorang pun yang dapat menandingi kekayaan dan kejayaan sang Sayid itu. Kegagahberaniannya telah termasyhur di seluruh Jazirah Arab. Kedermawanannya kepada fakir miskin dan keramahtamahannya kepada para musafir terkenal di mana-mana.  Namun, ia selalu sedih karena tak memiliki anak.

(Laila Majnun karya Nizami).

........


Tahapan alur penggalan novel di atas adalah ....

A. pengenalan situasi cerita.

B. pengungkapan peristiwa.

C. menuju pada adanya konflik.

D. puncak konflik.

E. puncak penyelesaian atau ending.


3.  Cermati penggalan naskah drama berikut ini!

MENGAPA HARUS KE SMK?

Putra :  Tia, mengapa kamu masuk  ke SMK? Enakan juga gue, masuk SMA

Tiara :  ....

Putra :  Oh, begitu. Tapi, apa lulus SMA tidak bisa bekerja?

Tiara :  Kata guruku, tujuan SMK adalah membekali siswa agar bisa hidup

mandiri. Sementara kalau tujuan SMA agar siswanya mampu

mengembangkan ilmunya.

Putra :  Tapi, ngapain kamu tidak mau ngembangin ilmu, misalnya setelah

tamat dari SMA kamu bisa kuliah?

Tiara :  Aku ingin membantu orang tuaku, Put. Adikku nyaris putus sekolah

karena orang tuaku usahanya lagi seret. bahkan boleh dikata pailit. . .

Aku ingin niru jejak kakakku, bekerja sambil kuliah.

Kalimat dialog yang tepat untuk melengkapi bagian yang rumpang di atas

adalah ...

A. Aku ingin cepat bekerja, Put.

B. Ya, itu sudah menjadi cita-cita saya.

C. Orang tuaku yang menginginkan aku masuk SMK.

D. Sebenarnya aku juga ingin masuk SMA, Put.

E. Jangan tanya seperti itu, Put, aku jadi sedih.


4.  Cermati iklan niaga yang kurang efektif berikut ini!

Alamat

Nama Perumahan : Griya Intan Permata

Alamat : Mojoroto - Kediri

Kota : Kota Kediri

Provinsi : Jawa Timur

Bangunan

Luas Tanah / Luas Bangunan : 280 / 0

Jumlah Lantai : 1

Kamar Tidur : 2

Kamar Mandi : 0

Listrik : 3300

Sertifikat : SHM

Iklan niaga di atas akan menjadi efektif jika dilengkapi dengan ....

A. kamar mandi dan luas bangunan

B. kamar mandi dan fasilitas bangunan

C. harga rumah dan syarat pembelian

D. sertifikat rumah dan alamat perusahaan

E. status bangunan dan fasilitas penunjang


5.  Cermati kalimat poster berikut ini!

Hutan ditebang banjir bandang menerjang!

Maksud kalimat poster di atas adalah ...

A. Terjadinya banjir selama ini karena kecerobahan kita menebang pohon di hutan secara sembarangan.

B. Jangan menebang pohon di hutan tanpa perhitungan yang baik karena dapat mengakibatkan banjir bandang.

C. Kesadaran kita akan pelestarian hutan masih sangat kurang sehingga negeri kita sering dilanda banjir.

D. Mari kita galakkan penanaman pohon di hutan agar banjir bandang tidak menerjang.

E. Kita wajib melestarikan hutan karena hutan dapat mencegah terjadinya banjir bandang.


6.  Bacalah penggalan puisi berikut ini!

....

pelabuhan kecil

tidak ada yang mencari cinta

rumah tua

cerita tiang serta temali

perahu tiada bertaut

....

Penggalan puisi di atas menggunakan majas ....

A. alegori

B. hiperbola

C. paralelisme

D. personifikasi

E. metafora


7.   Bacalah ilustrasi berikut ini!

Mbah Suro kini sudah berusia 112 tahun. Dalam usia yang sudah setua itu, pendengarannya masih sangat tajam. Bahkan, ia masih kuat berjalan menaiki gunung. Langkahnya pun masih tegak. Aneh, tetapi nyata. Gigihnya masih utuh. Tak satu pun yang tanggal.

Ungkapan yang tepat sesuai ilustrasi di atas adalah ....

A. panjang lanjut

B. panjang langkah

C. panjang pinta

D. panjang tungkai

E. panjang urat


8.   Bacalah penggalan lirik lagu berikut ini!


....

Di lembah yang berlumpur dan bernoda

Di sanalah kini aku berada

Mengapa ... oh mengapa ....

Tak perlu bertanya.

....


Makna ungkapan berlumpur dan bernoda pada lirik lagu di atas adalah ....

A. kotor sekali

B. penuh dosa

C. gelap gulita

D. membahayakan

E. dunia hitam


9.   Bacalah ilustrasi berikut ini!


Budi ingin dikagumi teman-temannya. Untuk itu, ia tak segan-segan berbelanja lebih dari kemampuannya. Dalam waktu singkat habislah uangnya. Bahkan, ia telah terlilit utang.

Peribahasa yang sesuai dengan ilustrasi di atas adalah ...

A. Tak ada gading yang tak retak.

B. Tong kosong berbunyi nyaring.

C. Esa hilang dua terbilang.

D. Besar pasak daripada tiang.

E. Bagai api dalam sekam.


10. Bacalah bahasa indah berikut ini!

Saudara-saudaraku, bermusyawarahlah karena di situlah letak jalan keluar terbaik dari kekeliruan dan penyesalan yang tak berujung kelak.

Pesan yang disampaikan melalui kalimat yang menggunakan bahasa Indah tersebut

adalah ...

A. Musyawarah yang baik dan bijak akan menghasilkan kemufakatan.

B. Musyarawah merupakan cara terbaik untuk mengutarakan persoalan.

C. Cara yang bijak untuk menjalin komunikasi  adalah bermusyawarah.

D. Bermusyawarah berarti mencari jalan keluar untuk menghadapi konflik.

E. Hendaknya kita bermusyawarah untuk menyelesaikan suatu persoalan.

Contoh Soal dan Pembahasan SPM SMK Bahasa Indonesia - Apresiasi Seni dan Berbahasa

Contoh Soal dan Pembahasan SPM SMK Bahasa Indonesia - Apresiasi Seni dan Berbahasa


1.  Bacalah puisi berikut ini!


Padamu Jua

Karya: Amir Hamzah

Habis kikis

Segala cintaku hilang terbang

Pulang kembali aku kepadamu

Seperti dahulu

Kaulah kandil kemerlap

Pelita jendela di malam gelap

Melambai pulang perlahan

Sabar, setia selalu

....

Puisi di atas bertema ....

A. kerinduan

B. ketuhanan

C. kesabaran

D. kemanusiaan

E. percintaan


Pembahasan:

Tema puisi adalah gagasan pokok yang dikemukakan penyair. Pokok pikiran itu begitu kuat mendesak di dalam jiwa penyair sehingga menjadi landasan utama apa yang ingin diungkapkannya melalui puisi. Jika desakan yang kuat itu berkaitan dengan ketuhanan maka puisi itu bertema ketuhanan. Baris-baris dalam puisi di atas berupa pengalaman religi penyair. Jadi, puisi di atas bertema ketuhanan.

JAWABAN: B


2.  Cermati penggalan cerpen berikut ini!

Di sekitar sebuah pura yang berhiaskan ukiran yang indah permai, pada suatu malam purnama empat belas hari, banyaklah kanak-kanak laki-laki dan perempuan yang asyik bermain bersukaria. Mereka bermain alih-alihan, semacam permainan kanak-kanak di tanah Bali, serupa jumpritan di tanah Jawa.  Suaranya yang hening dan riang, terdengar sebentar-sebentar jauh, sebentar dekat, sebentar lagi di sini  dan sesudah itu di sana bagaikan suara burung malam yang bergirang karena keindahan malam itu laiknya. (Ujian yang Berat karya Asmara Bangun).

Tahapan alur cerpen di atas adalah ....

A. pengenalan situasi cerita.

B. pengungkapan peristiwa.

C. menuju pada adanya konflik.

D. puncak konflik.

E. puncak penyelesaian atau ending.


Pembahasan:

Penggalan cerpen di atas baru mengenalkan situasi cerita. Pengarang memulai cerita dengan mendiskripsikan keadaan tentang permainan anak-anak di sekitar pura pada malam purnama.

JAWABAN: A


3.   Bacalah penggalan naskah drama berikut ini!

Calon Siswa :  Ah…, Ibu. Saya juga senang pada Ibu. Sebab, Ibu adalah guru

yang demokratis dan bersifat terbuka. Itulah Bu yang membuat

saya ingin bersekolah di sini.

Panitia PSB :  NUN kamu rata-rata berapa?

Calon Siswa :  Sembilan koma enam, Bu. Ini Bu fotokopi ijasah saya.

Panitia PSB :  Coba ulangi lagi!

Calon Siswa :  ....

Panitia PSB :  Ya, bagus, mudah-mudahan kamu bisa diterima di sekolah ini ya,

Nak.

Calon Siswa : Ya, Bu. Terima kasih.

Panitia PSB : (Memperhatikan seluruh tubuhnya, sambil berbicara dalam hati,

”Pantesan NUN-nya bagus.” )

Kalimat dialog yang tepat untuk melengkapi naskah drama yang rumpang di

atas adalah ...

A. Ya Bu, saya salah mengucapkan kata ijazah.

B. Ya Bu, saya belum jelas apa yang harus diulang.

C. Terima kasih, Bu, saya akan mengulangi jawabannya.

D. Ya Bu, ijazah bukan ijasah, maaf ya Bu, tergesa-gesa.

E. Apanya, Bu, yang harus saya ulang, saya belum mengerti.


Pembahasan:

Untuk melengkapi naskah drama yang rumpang, kita harus memahami kalimat sebelum dan sesudah kalimat dialog yang dirumpangkan tersebut. Lihatlah hubungan sebab-akibatnya. Coba perhatikan kalimat dialog  berikut ini:

Panitia PSB : Coba ulangi lagi!

Calon Siswa : Ya Bu, ijazah bukan ijasah, maaf ya Bu, tergesa-gesa.

Panitia PSB : Ya, bagus, mudah-mudahan kamu bisa diterima di sekolah ini

ya, Nak.

JAWABAN: D


4.  Cermati iklan berikut ini!

Restoran Pandansari Jakarta

Dibutuhkan:

Pengatur menu  : 1 orang

Juru masak        : 3 orang

Lamaran ditujukan kepada manajer Restoran Pandansari melalui manajer personalia dengan alamat perusahaan: Jalan Pasar Minggu No. 1

Jakarta Selatan.

Lamaran paling lambat tanggal 12 November 2009 stempel pos.

Pernyataan yang tidak sesuai dengan isi iklan lowongan pekerjaan di atas  adalah ...

A. Restoran Pandansari Jakarta membutuhkan pengatur menu dan juru masak.

B. Restoran Pandansari Jakarta beralamat di Jalan Pasar Minggu No.1 Jakarta Selatan.

C. Lamaran pekerjaan ditujukan kepada manajer personalia melalui manajer restoran.

D. Lamaran paling lambat diterima perusahaan tanggal 12 November 2009 stempel pos.

E. Restoran Pandansari membutuhkan tenaga juru masak lebih banyak  daripada pengatur menu.


Pembahasan:

Untuk mengetahui pernyataan yang sesuai atau tidak sesuai dengan isi iklan, kita harus mencocokkan setiap pilihan (alternatif jawaban) dengan isi iklan secara cermat. Di dalam iklan tersebut dinyatakan bahwa lamaran pekerjakan ditujukan kepada manajer restoran melalui manajer personalia, bukan kepada manajer personalia kepada manajer restoran.

JAWABAN: C


5.  Cermati kalimat poster berikut ini!

Katakan tidak untuk narkoba!

Maksud kalimat poster di atas adalah ...

A. Hati-hati jika ada orang yang menawari narkoba.

B. Sekali Anda mencoba narkoba, pasti Anda ketagihan.

C. Kita harus berani menolak ajakan menggunakan narkoba.

D. Jangan mudah tergiur jika Anda ditawari untuk mencoba narkoba.

E. Jangan mencoba-coba narkoba sebab narkoba sangat berbahaya.


Pembahasan:

Poster di atas bernada ajakan agar kita berani menolak jika ditawari untuk menggunakan narkoba. “Katakan tidak”  berarti kita harus berani menolak. Coba cermati ajakan berikut ini:

Rudi : Narkoba memang enak lho. Mau mencoba ‘nggak? Sekali ini kamu

tidak usah bayar. Gratis.

Toni : Tidak! Sekali tidak, tetap tidak! Saya tidak mau mencoba meskipun

gratis.

Jawaban Toni adalah jawaban menolak dengan tegas untuk ajakan menggunakan narkoba.

JAWABAN: C


6.  Bacalah puisi berikut ini!

Kepada Peminta-minta

Karya: Chairil Anwar

Baik-baik aku akan menghadap Dia

Menyerahkan diri dari segala dosa

Tapi jangan tentang lagi aku

Nanti darahku jadi beku

Jangan lagi kau bercerita

Sudah tercacar kau di muka

Nanah meleleh dari muka

Sambil berjalan kau usap juga

....

Baris yang dicetak miring pada penggalan puisi di atas menggunakan majas ....

A. personifikasi

B. metafora

C. paralelisme

D. alegori

E. hiperbola


Pembahasan:

Baris yang dicetak miring pada penggalan puisi di atas menggunakan kata-kata yang berlebihan untuk meningkatkan kesan dan pengaruhnya. Coba Anda cermati:

Nanti darahku jadi beku (tidak mungkin darah jadi beku kalau orang masih hidup).

JAWABAN:  E


7.  Cermati ilustrasi berikut ini!

Apa yang dikatakan anak kecil itu selalu benar. Banyak orang yang sengaja bertanya tentang pengalaman masa lalunya. Sebagai contoh, Theana. Ia tidak pernah menceritakan apa yang dialami. Akan tetapi, ketika ia bertanya kepada anak kecil itu tentang pacarnya, jawabannya persis seperti apa yang ia alami. “Benar, kamu memang benar. Aku sudah dua kali putus cinta,” ujarnya.

Ungkapan yang tepat sesuai ilustrasi di atas adalah ....

A. pahit maung

B. pahit pahang

C. pahit getir

D. pahit lidah

E. pengalaman pahit


Pembahasan:

Pahit maung  adalah segala macam kesusahan.

Pahit pahang atau pahit getir adalah berbagai kesukaran atau kesusahan hidup.

Pahit lidah adalah apa yang dikatakannya terbukti benar.

Pengalaman pahit adalah pengalaman yang tidak menyenangkan.

JAWABAN: D


8.  Cermati lirik lagu berikut ini!

....

Kemarin kau masih bersamaku

bercumbu dan merayu

Adakah hari esok untuk kita bercinta

seperti yang pernah kita lewati

Mengapa terlalu cepat kau pergi

Tinggalkan batu nisan

Kenyataan ini begitu memilukan

Ingin kurasa turut serta

....

Makna ungkapan pergi  pada lirik lagu di atas adalah ....

A. meniggal dunia

B. meninggalkan pacarnya

C. tidak pernah kembali

D. tidak ada kesempatan

E. sangat menyedihkan

Pembahasan:

Makna ungkapan pergi pada lirik lagu di atas adalah meninggal dunia. Hal ini

diperkuat dengan ungkapan tinggalkan batu nisan.

JAWABAN: A


9.  Cermati ilustrasi berikut ini!

Haris adalah petugas satuan pengamaman (satpam) di suatu sekolah. Acapkali ia

menggertak anak-anak sekolah yang keluar masuk sekolah tanpa izin. Padahal hatinya baik. Ia menggertak hanya karena ingin dihargai.

Peribahasa yang tepat sesuai ilustrasi di atas adalah ...

A. Anjing menggonggong kafilah berlalu.

B. Anjing diberi nasi bilakah kenyang?

C. Anjing galak babi berani.

D. Anjing menyalak tiada menggigit.

E. Anjing dirantai sekalipun akan ke tempat najis.

Pembahasan:

(1) Anjing menggonggong kafilah berlalu.

Artinya pekerjaan dijalankan terus meskipun banyak orang yang mencelanya.

(2) Anjing diberi nasi bilakah kenyang?

Artinya tak ada gunanya memberikan bantuan kepada orang jahat.

(3) Anjing galak babi berani.

Artinya sama-sama berani.

(4) Anjing menyalak tiada menggigit.

Artinya orang yang suka menggertak tidaklah sampai mendatangkan bahaya.

(5) Anjing dirantai sekalipun akan ke tempat najis.

Artinya yang dasarnya hina takkan dapat mengubah tingkah lakunya meskipun diberi tempat yang baik.

JAWABAN: D


10. Cermati bahasa indah berikut ini!

Aku telah hadir di sini sejak awal dan akan senatiasa hadir hingga akhir hari.


Maksud bahasa indah di atas adalah ....

A. Manusia sebenarnya telah ada sebelum diciptakan dan tetap ada terus sesudah mati (rohnya).

B. Selain hidup di dunia, manusia akan dihidupkan lagi setelah meninggal dunia.

C. Segala sesuatu yang ia perbuat di dunia harus dipertanggungjawabkan kelak di akhirat.

D. Semua manusia pasti meninggal dunia dan kelak akan dihidupkan lagi di akhirat.

E. Pada dasarnya manusia tak pernah meninggal, karena ia akan inkarnasi dalam tubuh manusia lain.


Pembahasan:

Maksud bahasa indah di atas adalah manusia sebenarnya telah ada sebelum diciptakan dan tetap ada terus sesudah mati (rohnya). Allah telah menciptakan roh setiap manusia. Roh manusia inilah nantinya akan mempertanggung-jawabkan perbuatan manusia itu selama hidup di dunia.

JAWABAN: A

Lirik Lagu, Peribahasa, Bahasa Indah

Lirik Lagu, Peribahasa, Bahasa Indah

Lirik Lagu

Penggunaan bahasa Indonesia dalam lirik lagu mempunyai ciri khas tersendiri karena lirik lagu mempunyai peranan yang sangat penting dalam kehidupan sehari-hari. Lagu pada dasarnya adalah ungkapan perasaan, luapan hati dari penyanyi itu sendiri.  Oleh karena itu, lagu bisa membuat orang terhibur, terpesona, dan bahkan terlena apabila lirik lagu yang dilantunkan penyanyi mengena di hati pendengar.

Dalam fungsinya sebagai sarana hiburan, bahasa lagu (lirik) mempunyai sasaran informasi yang tepat, enak didengar dan dimengerti oleh pendengar sehingga pesan yang diinginkan oleh penyanyi sampai kepada pendengar. Bahasa lagu (lirik) haruslah sederhana, mudah dipahami, teratur, dan efektif. Bahasa sederhana mengandung pengertian strukturnya tidak rumit, terutama struktur lirik lagunya. Kata-kata dalam lirik lagu yang digunakan harus dimengerti dan dipahami oleh pendengar.

Dalam kehidupan sehari-hari, kita sering menjumpai penggunaan ungkapan

dalam lirik lagu, pidato, dan sebagainya.


Contoh ungkapan dalam lirik lagu.

Karena Judi

Oleh: Murad Harris


....

Aku melarat karena judi

Aku sengsara karena judi

Banyak hutangku karena judi

Judi yang yang membawa aku mati ...

Mati akal dan pikiranku

Tak dapat berpikir tenang

Anak istriku jadi korban

Menanggung malu pada orang

.....


Dalam penggalan lirik lagu di atas terdapat ungkapan mati akal yang artinya

tidak dapat berpikir lagi untuk mengatasi sesuatu.


Peribahasa

Peribahasa adalah kalimat atau kelompok kata yang tetap susunannnya dan biasanya mengiaskan suatu maksud tertentu.

Contoh:

(1)   Seperti telur di ujung tanduk.

Artinya keadaan yang sangat gawat atau genting.

(2)   Besar pasak daripada tiang.

Artinya besar pengeluaran daripada pendapatan.

(3)   Air beriak tanda tak dalam.

Artinya orang yang banyak bicara biasanya bodoh.

Dalam kehidupan sehari-hari, peribahasa sering dijadikan simbol atau mewakili maksud yang ingin diungkapkan, misalnya: untuk mengilustrasikan orang yang tidak mempunyai pegangan hidup atau hidupnya tak tentu arah digunakan peribahasa: Bagai anak ayam kehilangan induk.


Bahasa Indah

Bahasa indah adalah bahasa yang di dalamnya tersirat makna keindahan, kehalusan, kelembutan, dan sentuhan perasaan. Bahasa indah biasanya terdapat dalam iklan, poster, kata-kata mutiara, karangan deskripsi, dan sebagainya.

Contoh:

Matahari pagi mulai bersinar, burung pun bernyanyi seolah menyambut kedatanganku. Daun-daun bergerak riang, mengucapkan, “Selamat pagi teman.” Di sebuah jendela aku merasakan betapa lembutnya udara pagi. Aku merasakan keakraban, seakan-akan aku telah beberapa tahun tinggal di sini.

Dengan membaca penggalan teks di atas, perasaan kita akan tersentuh. Kata-katanya indah, penuh dengan kehalusan dan kelembutan.

Ungkapan (Idiom)

Ungkapan (Idiom)

Ungkapan adalah satuan bahasa (kata, frasa atau kalimat) yang maknanya tidak dapat dijelaskan menurut kaidah umum yang berlaku dalam bahasa tersebut. Ungkapan berfungsi untuk menghidupkan, melancarkan serta mendorong perkembangan bahasa Indonesia.

Ciri-ciri Ungkapan:

(1) Konvensi.

(2) Dalam bentuk kata, frasa, dan bentuk kalimat.

(3) Makna tidak dapat dijelaskan menurut kaidah.

Contoh:

(1)   Ungkapan satu kata

gula-gula             : wanita piaraan

menghitamputihkan     : sangat berkuasa

(2) Ungkapan dua kata

bercermin bangkai      : menanggung malu

mengadu domba         : memecah belah

bogem mentah           : pukulan

(3) Ungkapan tiga kata atau lebih

membuka pintu hati    : menyadarkan

diam seribu bahasa    : membisu

dalam dua tengah tiga: selalu bimbang untuk memutuskan perkara.

(4) Ungkapan dalam bentuk kalimat

Nona makan sirih       : nama sejenis tanaman merambat.

Puteri malu           : nama sejenis tanaman perdu

Majas dapat dikelompokkan menjadi empat kelompok

Majas dapat dikelompokkan menjadi empat kelompok

Majas

Menurut Prof. Dr. H. G. Tarigan majas adalah cara mengungkapkan pikiran melalui bahasa secara khas yang memperlihatkan jiwa dan kepribadian penulis. Unsur kebahasaan antara lain: pilihan kata, frasa, klausa, dan kalimat.

Majas dapat dikelompokkan menjadi empat kelompok, yaitu:

(1)  majas perulangan;

(2)  majas perbandingan;

(3)  majas pertentangan;

(4)  majas pertautan.


Berikut ini adalah contoh majas yang sering digunakan secara umum:

(1) Majas Perulangan

a.   Aliterasi

Aliterasi ialah majas yang berwujud perulangan konsonan pada suatu kata atau beberapa kata, biasanya terjadi pada puisi.

Contoh:  Kau keraskan kalbunya

Bagai batu membesi benar

Timbul telangkai bertongkat urat

Ditunjang pengacara petah pasih

b. Asonansi

Asonansi ialah majas repetisi yang berwujud perulangan vokal, pada suatu kata atau beberapa kata. Biasanya dipergunakan dalam puisi untuk mendapatkan efek penekanan.

Contoh: Segala ada menekan dada

Mati api di dalam hati

Harum sekuntum bunga rahasia

Dengan hitam kelam

c.   Anafora

Anafora ialah majas repetisi yang merupakan perulangan kata pertama pada setiap baris atau kalimat.

Contoh:     Kucari kau dalam toko-toko.

Kucari kau karena cemas karena sayang.

Kucari kau karena sayang karena bimbang.

Kucari kau karena kaya mesti diganyang.

d.  Epifora

Epifora ialah majas repetisi yang berupa perulangan kata pada akhir baris atau kalimat berurutan.

Contoh: Ibumu sedang memasak di dapur ketika kau tidur.

Aku mencercah daging ketika kau tidur.

e.  Simploke

Simploke ialah majas repetisi yang berupa perulangan awal dan akhir beberapa baris (kalimat secara berturut-turut).

Contoh:     Ada selusin gelas ditumpuk ke atas. Tak pecah.

Ada selusin piring ditumpuk ke atas. Tak pecah.

Ada selusin barang lain ditumpuk ke atas. Tak pecah.


(2)   Majas Perbandingan

a. Perumpamaan

Perumpamaan ialah padanan kata atau simile yang berarti seperti. Secara eksplisit jenis majas ini ditandai oleh pemakaian kata: seperti, sebagai, ibarat, umpama, bak, laksana, dan serupa.

Contoh: Seperti air dengan minyak.

b. Metafora

Metafora ialah majas yang membandingkan dua hal secara implisit.

Contoh: Aku adalah angin yang kembara.

c. Personifikasi

Personifikasi ialah majas yang melekatkan sifat-sifat insani pada barang atau benda yang tidak bernyawa ataupun pada ide yang abstrak.

Contoh: Bunga ros menjaga dirinya dengan duri.

d. Alegori

Alegori ialah majas yang menggunakan lambang-lambang yang termasuk dalam alegon, antara lain:

Fabel, contoh   : Kancil dan Buaya

Parabel, contoh: Cerita Adam dan Hawa

e. Antitesis

Antitesis ialah majas yang mengandung gagasan-gagasan yang bertentangan.

Contoh: Dia gembira atas kegagalanku dalam ujian.

f. Pleonasme

Pleonasme adalah penggunaan kata yang mubazir yang sebenarnya tidak perlu. Contoh: Capek mulut saya berbicara.

g. Tautologi adalah majas yang menggunakan kata atau frasa yang searti dengan kata yang telah disebutkan terdahulu.

Contoh: Apa maksud dan tujuannya datang ke mari?


(3) Majas Pertentangan

a. Hiperbola

Hiperbola ialah majas yang mengandung pernyataan yang berlebih, baik jumlah, ukuran, maupun sifatnya dengan tujuan untuk menekan, memperhebat, meningkatkan kesan dan pengaruhnya.

Contoh: Pemikiran-pemikirannya tersebar ke seluruh dunia.

b.  Litotes

Litotes ialah majas yang berupa pernyataan yang bersifat mengecilkan kenyataan yang sebenarnya.

Contoh: Apa yang kami berikan ini memang tak berarti buatmu.

c.  Ironi

Ironi ialah majas yang berupa pernyataan yang isinya bertentangan dengan kenyataan yang sebenarnya.

Contoh: Bagus benar rapormu Mir, banyak merahnya.

d. Satire

Satire ialah majas sejenis argumen atau puisi atau karangan yang berisi kritik sosial baik secara terang-terangan maupun terselubung.

Contoh:     Jemu aku dengan bicaramu.

Kemakmuran, keadilan, kebahagiaan

Sudah sepuluh tahun engkau bicara

Aku masih tak punya celana

Budak kurus pengangkut sampah

e.  Paradoks

Paradoks ialah majas yang mengandung pertentangan yang nyata dengan fakta-fakta yang ada.

Contoh: Teman akrab adakalanya merupakan musuh sejati.

f. Klimaks

Klimaks ialah majas yang berupa susunan ungkapan yang makin lama makin mengandung penekanan atau makin meningkat kepentingannya dari gagasan atau ungkapan sebelumnya.

Contoh: Hidup kita diharapkan berguna bagi saudara, orang tua, nusa bangsa,

dan negara.

g. Antiklimaks

Antiklimaks ialah suatu pernyataan yang berisi gagasan-gagasan yang disusun dengan urutan dari yang penting hingga yang kurang penting.

Contoh: Jangankan sepuluh ribu, seribu, atau seratus, satu rupiah pun aku tak

punya.

h. Sinisme

Sinisme ialah majas yang merupakan sindiran yang berbentuk kesangsian yang mengandung ejekan terhadap keikhlasan atau ketulusan hati.

Contoh: Anda benar-benar hebat sehingga pasir di gurun sahara pun dapat Anda

hitung.

i. Sarkasme

Sarkasme ialah majas yang mengandung sindiran atau olok-olok yang pedas atau kasar.

Contoh: Kau memang benar-benar bajingan.


(4) Majas Pertautan

a. Metonimia

Metonimia ialah majas yang menggunakan nama barang, orang, hal, atau ciri sebagai pengganti barang itu sendiri.

Contoh: Parker jauh lebih mahal daripada pilot.

b. Sinekdoke

Sinekdoke ialah majas yang menyebutkan nama sebagian sebagai nama pengganti barang sendiri.

Contoh: Sinekdoke pars pro toto: Lima ekor kambing telah dipotong pada acara

itu.

Contoh: Sinekdoke totem pro parte: Dalam pertandingan itu Indonesia menang

satu lawan Malaysia.

c. Alusio

Alusia ialah majas yang  menunjuk secara tidak langsung ke suatu pristiwa atau tokoh yang telah umum dikenal/diketahui orang.

Contoh: Apakah peristiwa Madiun akan terjadi lagi di sini?

d. Eufemisme

Eufimisme ialah ungkapan yang lebih halus sebagai pengganti ungkapan yang dirasa lebih kasar yang dianggap merugikan atau yang tidak menyenangkan.

Contoh: Tunasusila sebagai pengganti pelacur.

e. Elipsis

Elipsis ialah majas yang di dalamnya terdapat penanggalan atau penghilangan salah satu atau beberapa unsur penting dari suatu konstruksi sintaksis.

Contoh: Mereka ke Jakarta minggu lalu (perhitungan prediksi).

Pulangnya membawa oleh-oleh banyak sekali (Penghilangan subjek).

Saya sekarang sudah mengerti ( Penghilangan objek).

Saya akan berangkat (penghilangan unsur Keterangan).

Mari makan! (penghilangan subyek dan objek).


f. Asindeton

Asindenton ialah majas yang berupa sebuah kalimat atau suatu  konstruksi yang mengandung kata-kata yang sejajar, tetapi tidak dihubungkan dengan kata-kata penghubung.

Contoh: Ayah, ibu, anak merupakan inti dari sebuah keluarga.


g. Polisindeton

Polisindenton ialah majas yang berupa sebuah kalimat atau sebuah konstruksi yang mengandung kata-kata yang sejajar dan dihubungkan dengan kata-kata penghubung.

Contoh: Pembangunan memerlukan sarana dan prasarana juga dana serta    kemampuan pelaksana.

Ciri-ciri dan Penjelasan tentang Iklan dan Poster

Ciri-ciri dan Penjelasan tentang Iklan dan Poster

Iklan

Iklan adalah informasi yang disajikan melalui media massa, brosur, dan sejenisnya dengan tujuan untuk memberitahukan atau mempromosikan barang atau jasa kepada khalayak. Iklan terdiri atas iklan niaga, pengumuman, penerangan, keluarga, lowongan pekerjaan dan sebagainya.

Ciri-ciri iklan:

Bersifat informatif dan persuasif.

Kalimatnya singkat dan padat.

Menggunakan kata-kata yang menarik.

Contoh iklan lowongan pekerjaan:


LEMBAGA BIMBINGAN TERPADU

Membutuhkan:

1. Guru matematika :  3 orang

2. Guru bahasa Inggris :  2 orang

3. Guru bhs. Indonesia :  2 orang

Dengan kualifikasi:

Minimal S-1 sesuai bidangnya.

Mampu mengoperasikan komputer (Aplikasi Ms. Office)

Pengalaman mengajar diutamakan.

Lamaran ditujukan:

Lembaga Bimbingan Terpadu

Jalan Pertanian III, Ps. Minggu Jaksel

Telepon: 7805787 Faksimile: 021-78846418

Syarat: Siap ditempatkan di cabang-cabang kami,

di DKI Jakarta.


Poster

Poster adalah informasi berbentuk gambar atau tulisan yang bersifat sugestif. Tujuan pemasangan poster adalah agar informasi dapat diketahui secara umum sehingga pembaca tertarik untuk mengikuti atau membeli.

Pada prinsipnya poster sama dengan iklan. Perbedaannya terletak pada media dan kalimat yang digunakan. Media poster biasanya tempat terbuka, di pasang di dinding-dinding gedung atau direntangkan di jalan berupa spanduk.

Ciri khas poster:

Tulisan dan gambar dibuat menarik atau mencolok.

Isi poster biasanya berupa penawaran suatu produk, jasa, atau ajakan untuk mengikuti kegiatan tertentu.

Hal-hal yang perlu diperhatikan untuk menulis kalimat poster:

(1) Menentukan subjek yang akan dicantumkan dalam poster.

(2) Merumuskan ide yang akan disampaikan.

(3) Menentukan cara untuk menyampaikan ide.

(4) Menggunakan kalimat yang singkat dan jelas.

(5) Menggunakan kata-kata yang bersifat sugestif.

(6) Menggunakan tulisan yang mudah dibaca dan diingat khlayak.

Contoh kalimat poster:

(1) Anda ingin cepat bekerja, silakan masuk SMK.

(2) Damai itu indah.

(3) Katakan tidak untuk narkoba.

(4) Pilih kesepian karena narkoba atau punya teman yang setia.

Unsur-unsur drama, Pelaku dalam Pentas Drama,

Unsur-unsur drama, Pelaku dalam Pentas Drama, 

Drama

Drama adalah ragam sastra dalam bentuk dialog yang dimaksudkan untuk pertunjukan di atas pentas.


(1)   Unsur-unsur drama

a. Tema, persoalan pokok yang disampikan penulis naskah kepada

penonton.

b. Penokohan, penggambaran watak tokoh, seperti

Antagonis   : tokoh penentang kebaikan.

Protagonis  : tokoh yang menampilkan kebaikan.

Tritagonis   : tokoh yang mendukung protagonis.

c. Alur, rangkaian peristiwa, misalnya alur maju dan alur mundur.

d. Amanat, pesan yang disampaikan penulis melalui pentas drama.

e. Perlengkapan, alat-alat yang dapat mendukung jalannya pentas drama,

seperti tata panggung, tata lampu, kostum, dan musik.

f.    Prolog, penjelasan awal atau pembukaan untuk mengenalkan cerita.

g. Dialog, percakapan dalam pentas drama.

h. Epilog, penjelasan akhir dalam pentas drama untuk menyampaikan intisari

cerita.


(2) Pelaku dalam Pentas Drama

a. Penulis naskah, orang yang membuat naskah drama.

b. Sutradara, orang yang bertanggung jawab dalam pentas drama.

c. Pemain, tokoh-tokoh yang memainkan peran dalam pentas drama.

d. Narator, orang yang bertugas menceritakan gambaran isi cerita kepada

penonton.

e. Penata rias, orang yang bertugas merias para pemain sesuai perannya.

f. Penata kostum, orang yang bertugas merancang kostum sesuai peran atau watak para tokoh drama.

g. Penata artistik, orang yang bertugas mengatur dekorasi, tata lampu, suara dan sebagainya.

Contoh penggalan naskah drama:

....

Pak RT :  Nah, sekarang bagaimana pendapat Bapak-bapak. Silakan!

Andre :  Ya, Pak. Sebelumnya saya mohon maaf. Mengapa masalah

tersebut kita bicarakan lagi. Bukankah dulu semasa saya

menjadi sekretaris RT pernah saya usulkan. Waktu itu warga

tidak ada yang setuju! Mungkin saran ini yang membuat saya

tak terpilih lagi menjadi sekretaris (sambil kelakar).

Toto      :  O..., jadi Pak Andre ingin jadi sekretaris RT lagi. Mengapa

dulu tidak bicara terus terang pada saya. Pasti jabatan itu

saya serahkan kepada Pak Andre (dibalas dengan kelakar).

Purwanto :  Sudahlah, jangan kelakar terus. Menurut pendapat saya, gaji

penjaga keamanan kompleks saat ini perlu kita naikkan. Dulu

memang belum perlu karena warga kita masih sedikit.

Sekarang sudah dua kali lipat.

Hasan :  Setuju, saya setuju dengan pendapat  Pak Pur. Tapi, kerja

penjaga keamanan juga harus lebih baik.

Pak RT :  Bagaimana dengan Bapak-bapak yang lain!

Warga :  Ya, Pak kami setuju (serentak).

Andre :  Nah, begitu dong. Akhirnya pendapat saya dipakai juga.

Samsul :  Dasar rakus lho Dre (Andre)!

Pak RT :  Sudah...  kita tutup acara ini dengan membaca hamdalah.


Jenis dan Unsur-unsur Prosa (Cerpen, Novel, Roman dll)

Jenis dan Unsur-unsur Prosa (Cerpen, Novel, Roman dll)

Prosa

Prosa adalah hasil karya sastra yang bersifat paparan atau berbentuk cerita. Prosa sering disebut karangan bebas karena tidak mengandung rima dan ritme seperti halnya puisi.

Prosa yang termasuk dalam karya sastra sebagai berikut:

a. Prosa fiksi, misalnya cerpen, roman, dan novel.

b. Prosa nonfiksi, misalnya  biografi, autobiografi, esai, dan kritik.


(1)   Jenis Prosa Fiksi

a. Cerpen

Cerpen adalah cerita yang menurut wujud fisiknya berbentuk pendek.

Ciri-ciri cerpen:

Alur atau plotnya tunggal/sederhana.

Latar yang dilukiskan hanya sesaat dan dalam lingkungan terbatas.

Hanya mengungkapkan  satu masalah kehidupan.

Pemusatan perhatian hanya pada satu tokoh.


b. Roman dan Novel

Roman adalah sejenis prosa yang menceritakan tokoh utamanya dari kecil    hingga dewasa bahkan sampai meninggal dunia. Sedangkan novel adalah sejenis prosa yang tokoh utamanya mengalami perubahan nasib.

Ciri-ciri roman dan novel:

Memiliki lebih dari satu alur/plot.

Umumnya tokoh cerita banyak dengan berbagai karakter.

Tema lebih kompleks, ditandai dengan tema-tema bawahan.

Mengandung latar geografi atau tempat para tokohnya bermain.


(2) Unsur-unsur Prosa Fiksi


a. Unsur Intrinsik

Unsur intrinsik adalah unsur yang terdapat di dalam karya sastra, misalnya: tema, alur/plot, latar, penokohan, sudut pandang, amanat, dan gaya bahasa.


(a) Tema

Tema adalah ide pokok suatu cerita. Tema cerpen, roman atau novel biasanya menyangkut persoalan kehidupan manusia, misalnya keberanian, kasih sayang, kekuasaan, dan sebagainya.

Contoh:

Sedetik, dua detik, tiga detik, seolah-olah tiap detik merupakan bayangan maut yang dahsyat bagi kendaraan itu. Dan kendaraan itu makin dekat dan lebih dekat jaraknya dengan pohon-pohon itu.

Tiba-tiba terdengar suara peluru yang dimuntahkan dari laras-laras karaben,  sten, pistol dan granat-granat dilemparkan ke arah sasarannya. Jip terpental, jatuh terguling, kacanya berantakan dan kapnya ringsek. Terdengar suara-suara jeritan mengerikan karena kaget serta ketakutan yang tiba-tiba. Tampak benar isinya, orang-orang di dalamnya itu ada yang terpental keluar jatuh di tanah dengan tubuh terkoyak-koyak, ada yang mati saat itu tertindih jip. Sesaat lagi menyusul ledakan granat dan letusan-letusan senapan. Bangkai-bangkai berserakan di tanah, mandi darah. Tubuh-tubuh terkoyak menjadi kepingan yang tak mungkin di kenal orang. Puas sudah para pejuang melihat tubuh si Tuan Belanda Binasa, yakni Si Tuan yang telah merampas kemerdekaan bangsa.

Penggalan cerpen di atas bertema kepahlawanan, yakni sifat gagah berani yang ditunjukkan para pejuang dalam menghadapi penjajah Belanda.


(b) Amanat

Amanat adalah pesan yang disampaikan pengarang kepada pembaca melalui karyanya.

Contoh:

Amanat penggalan cerpen di atas adalah berjuanglah dengan penuh keyakinan, kekompakan, dan keberanian  agar memperoleh kemenangan atau kemerdekaan.


(c) Latar

Latar adalah seluruh keterangan mengenai tempat, waktu, dan suasana sebagai lokasi dan situasi yang melingkungi tokoh-tokoh dalam cerita.

Contoh:

Atas saran Muluk, sahabat, Zainuddin kemudian pindah ke Jakarta. Di Jakarta Zainuddin menjadi seorang penulis. Tulisannya makin lama makin banyak, sehingga ia mulai dikenal banyak orang.  Kemudian, dengan ditemani sahabat karibnya itu, Zainuddin pindah lagi ke Surabaya. Di Surabaya pun ia masih menjadi penulis yang produktif.  Namanya sangat terkenal di masyarakat Surabaya. Ia juga dikenal sebagai penulis yang kaya dan dermawan.

Latar tempat penggalan roman Tenggelamnya Kapal Van Der Wijck di  atas adalah Jakarta dan Surabaya.


(d) Penokohan

Penokohan adalah cara pengarang menggambarkan watak atau     karakter tokoh-tokoh cerita. Untuk menggambarkan karakter tokoh dapat dilakukan antara lain dengan:

penggabaran fisik dan perilaku tokoh.

penggambaran kebiasaan tokoh.

penggambaran lingkungan kehidupan tokoh.

pengarang menceritakan secara langsung.

penggambaran tokoh lain.

Contoh:

Watak tokoh Zainuddin dalam penggalan roman Tenggelamnya Kapal  Van Der Wijck di  atas diceritakan secara langsung oleh pengarang, yakni sebagai tokoh yang kaya dan dermawan.


(e) Sudut Pandang atau point of view

Sudut pandang adalah posisi pengarang dalam membawakan cerita.

Sudut pandang orang pertama

Ciri-cirinya:

Memakai tokoh aku atau saya dalam cerita.

Pengarang menjadi tokoh utama atau tokoh pembantu.

Sampai di rumah, saya tambatkan kuda saya di dekat kereta dan menatap cakrawala. Di bawah bayang-bayang matahari yang sedang tenggelam, saya melihat awan tebal berkumpul di situ. Saya menggumam, “Besok pasti hujan lebat!” lalu masuk ke dalam rumah.

Ketika saya sedang duduk-duk sambil minum teh, tiba-tiba terdengar seseorang berteriak keras-keras, ‘Kebakaran! Kebakaran!”

Penggalan cerita di atas menggunakan sudut pandang orang pertama sebagai tokoh utama.

Sudut pandang orang ketiga

Ciri-ciri:

Menggunakan tokoh ia, dia atau memakai nama orang.

Pengarang berdiri di luar cerita, tidak memegang peranan.

Kemarin ia memecahkan pegangan cangkir. Lalu ibu tirinya melemparkan cangkir tersebut ke muka Kiem dan hampir saja kena matanya. Kemudian ketika perempuan tersebut mendengar celaan-celaan tetangganya, ia memaksa suaminya untuk mengikat Kiem di kaki tempat tidur dan memukulinya. Masya Allah! Bagaimana ia bisa begitu kejam kepada anak yang penurut dan sesantun itu.


(f) Plot atau alur

Plot adalah jalinan peristiwa di dalam karya sastra.

Macam-macam alur:

Alur bawahan, alur tambahan yang disisipkan di sela-sela alur utama.

Alur longgar, alur yang jalinan peristiwanya tidak memperlihatkan hubungan yang padu.

Alur erat, alur yang jalinan peristiwanya memperlihatkan hubungan yang padu.

Alur menanjak, alur yang jalinan peristiwanya menanjak sampai cerita selesai.

Alur mundur, alur yang jalinan peristiwanya mengisahkan peristiwa masa lalu.

Ayahku terbunuh. Kuyakin kau tahu, pernah kusurati kau. Ia termasuk korban orang yang kalap di pasar. Di samping ayah, beberapa korban jatuh termasuk seorang ibu yang sedang hamil. Waktu itu beritanya tersebar luas. Tetapi kehidupan keluarga kami tidak dapat berhenti dengan berita dan terali bagi pelakunya. Sedangkan aku merupakan gadis tertua dari delapan bersaudara. Bisa dapat Kak Yos bayangkan waktu itu bagaimana situasi dan kondisi kami setelah kepergian ayah.

Alur di atas termasuk alur mundur karena pengarang mengisahkan peristiwa masa lalu. Hal ini dapat kita kenali dengan kalimat:

Kuyakin kau tahu, pernah kusurati kau.

Waktu itu beritanya tersebar luas.

Tahapan-tahapan alur:

Pengenalan situasi cerita.

Pengungkapan peristiwa.

Menuju pada adanya konflik.

Puncak konflik.

Puncak penyelesaian atau ending.

Contoh:

Burung-burung meneriakkan suara duka. Langit seperti enggan membuka tirai birunya. Laut seperti enggan memukulkan ombaknya. Angin seperti tak mau bertiup, sekedar menyegarkan raga. Buana seluruhnya berkabung dalam irama duka. Ya, berkabung karena salah seorang putra bangsa terbaik mengakhiri hidupnya di tiang gantungan penjajah.

Penggalan cerpen di atas baru mengenalkan situasi cerita. Pengarang memulai cerita dengan mendiskripsikan keadaan alam dan mengenalkan tokoh. Itu pun belum disebut nama tokohnya (seorang putra bangsa terbaik).

Puisi, Pengertian, Jenis dan Unsur-unsurnya

Puisi, Pengertian, Jenis dan Unsur-unsurnya

Puisi
a. Pengertian

Puisi adalah bentuk karya sastra yang menggunakan kata-kata yang indah dan bermakna. Dalam pengertian lama, puisi merupakan bentuk karangan terikat. Akan tetapi, dalam pengertian modern, puisi adalah aktualisasi ekspresi dan ungkapan jiwa penulisanya yang ditulis secara bebas namun tetap memiliki ciri yang khas.

b. Jenis Puisi

(1) Puisi lama

Ciri-ciri:

Terikat oleh banyak baris dalam tiap bait.

Terikat oleh banyaknya kata atau suku kata dalam tiap baris.

Adanya rima atau persajakan.

Adanya irama atau ritme atau  alunan bunyi

Contoh:

Sungguh elok asam belimbing

Tumbuh dekat limau lungga

Sungguh elok berbibir sumbing

Walau marah tertawa juga

Keterangan:

Empat baris dalam satu bait.

Setiap baris terdiri atas 4 kata.

Rumus sajak ab ab (belimbing/sumbing  = a, lungga/juga = b)

Irama atau ritme akan terlihat kalau puisi (pantun) tersebut dibacakan. Timbulnya irama karena adanya rima dan satuan sintaksis yang diwujudkan dalam tekanan, nada, dan jeda.


(2) Puisi Baru

Ciri-ciri:

Tidak terikat aturan tertentu tetapi memiliki ciri khas.

Lebih mengutamakan isi/makna daripada struktur/bentuk.

Contoh:

Dengan Puisi, Aku

Karya: Taufiq Ismail

Dengan puisi aku bernyanyi

Sampai senja umurku nanti

Dengan puisi aku bercinta

Berbatas cakrawala

Dengan puisi aku mengenang

Keabadian yang akan datang

Dengan puisi aku menangis

Jarum waktu bila kejam mengiris

Dengan puisi aku mengutuk

Nafas zaman yang busuk

Dengan puisi aku berdoa

Perkenankanlah kiranya.

1965

Keterangan:

Tidak ada aturan jumlah baris.

Tidak ada sampiran, semua merupakan isi.

Tetap ada ciri khas, bahasa padat.


c. Unsur-unsur Puisi

(1) Unsur fisik

(a) Diksi atau pilihan kata

Pemilihan kata dalam puisi mempertimbangkan:

maknanya.

komposisi bunyi dalam rima dan irama (ritme).

urutan kata.

efek keindahan (estetis).

kata-kata bersifat konotatif.

(b) Pengimajian

Pengalaman imajinasi penyair.

Pembaca merasa melihat dan merasakan.

(c) Bahasa figuratif (majas)

Majas adalah bahasa yang digunakan penyair untuk mengatakan sesuatu dengan cara pengiasan. Majas yang sering digunakan penyair untuk menyampaikan perasaan, pengalaman batin, harapan dan sebagainya antara lain: majas personifikasi, perbandingan, metafora, alegori, repetisi, paralelisme, hiperbola, dan eufismisme.


Contoh: Majas metafora


Aku ini binatang jalang

Dari kumpulannya terbuang

Biar peluru menembus kulitku

aku tetap meradang menerjang

Aku: Chairil Anwar.


Majas metafora adalah pemadanan langsung satu hal dengan hal lain atau melihat sesuatu dengan perantaraan sesuatu yang lain.

"Aku" ini (adalah) "binatang jalang" adalah contoh penggunaan majas metafora dalam puisi.

Contoh: Majas Personifikasi

Jakarta

Karya: Husni Djamaludin

jakarta adalah biskota

yang berjubel penumpang

....

jakarta adalah gedung-gedung pencakar langit

yang mencakar wajah-wajah kemiskinan rumah-rumah kumuh

jakarta adalah komputer

yang mengutak-atik angka-angka nasib

dan memutar

...

jakarta adalah gedung-gedung pencakar langit

yang mencakar-cakar wajah kemiskinan rumah-rumah kumuh adalah contoh majas personifikasi.  Gedung-gedung pencakar langit diibaratkan menjadi benda yang benyawa yang mencakar-cakar wajah kemiskinan rumah-rumah kumuh. Mencakar digunakan penyair untuk mengambarkan betapa tinggi gedung-gedung pencakar langit sehinga rumah-rumah kumuh seperti disobeknya. Sedangkan jakarta adalah biskota adalah contoh metafora.

Contoh: Majas Pleonasme

Dalam Gelombang

Karya: S.T. Alisjahbana

Alun bergulung naik meninggi

Turun melembah jatuh ke bawah

Lidah ombak menyerak buih

Surut kembali di air gemuruh


Kami mengalun di Samudera-Mu

Bersorak gembira tinggi membukit

Sedih mengaduh jatuh ke bawah

Silih berganti tiada henti

....

Turun melembah jatuh ke bawah adalah contoh majas pleonasme  dalam  puisi. Pleonasme adalah penggunaan kata-kata yang berlebihan.


(d) Rima

Rima adalah pengulangan bunyi dalam puisi.

Fungsi rima:

membentuk musikalitas.

efek bunyi semakin indah.

makna yang ditimbulkan semakin kuat.


Contoh:

Dan angin pun mendesah

Merintih berkeluh kesah

Dengan suara serak-serak basah

Hati berdesah  dilanda gundah


(2) Unsur Batin

(a) Tema dan amanat

Tema adalah pokok persoalan yang diungkapkan oleh penyair.

Amanat adalah pesan yang disampaikan penyair dalam puisinya.

Contoh:

Gadis Peminta-minta

Setiap kita bertemu, gadis kecil berkaleng kecil

Senyumu terlalu kekal untuk kenal duka

Tengadah padaku, pada bulan merah jambu

Tapi kotaku jadi hilang tanpa nyawa

Ingin aku ikut, gadis kecil berkaleng kecil

Pulang ke bawah jembatan yang melulur sosok

Hidup dari kehidupan angan-angan yang gemerlapan

Gembira dari kemayang riang

....

Karya: Toto Sudarto Bachtiar.

Tema atau persoalan yang diangkat penyair dalam puisi di atas adalah kemanusian, yakni setiap manusia, baik yang miskin maupun kaya memiliki martabat yang sama di hadapan Tuhan. Sedangkan amanatnya adalah hargailah orang-orang miskin yang dianggap sampah masyarakat (pengemis).

(b) Perasaan

Puisi merupakan ekspresi perasaan penyair. Ekspresi itu dapat berupa kegelisahan, kerinduan, kekaguman kepada alam.

Contoh:

KERINDUAN

Oleh: Yunita Ramadhana

Saat hari mulai berlalu

Melayangku ke masa lalu

Kau selalu ada di dekatku

Kapan pun aku membutuhkanmu

....

Kapankah ini akan berlalu?

Kuhanya bisa menunggu waktu

Tuk berlari ke arahmu

Memelukmu...melepas kerinduanku

Penggalan puisi di atas merupakan ekspresi kerinduan kepada seseorang.


(c)  Nada dan Suasana

Nada puisi adalah sikap penyair kepada pembaca. Apakah melalui puisinya ia akan menasihati, mengejek, menyindir atau bersikap lugas. Sedangkan suasana adalah kondisi jiwa pembaca setelah membaca puisi.


PUISI NASIHAT UNTUK DIRI


Wahai diri....

Janganlah kau melangkah di jalan keputusasaan

karena di alam ini terhampar berjuta harapan

janganlah kau berlalu mengarah pada kegelapan

karena di alam ini terdapat cahaya iman

.....

Puisi di atas berisi sikap penyair untuk menasihati pembaca agar tidak putus asa. Dengan nada ini suasana hati pembaca akan tenang.

Soal SPM SMK Bahasa Indonesia Menulis

Soal SPM SMK Bahasa Indonesia Menulis

1.  Cermati teks berikut ini!

Banjir di Pandegelang, Provinsi Banten, sungguh sangat mengerikan. Arus banjir sangat deras. Banyak pohon di pinggir kali bertumbangan. Ribuan hektar sawah dan rumah warga terendam air setinggi puluhan sentimeter hingga dua meter. Keadaan seperti ini sudah berlangsung selama satu minggu. Akibatnya, beberapa warga mulai mengungsi karena listrik padam dan bekal makanan mulai habis. Akan tetapi, ada juga sebagian warga yang tetap bertahan di rumah tingkat sederhana karena tidak ada lagi tempat untuk mengungsi. Anehnya, pemerintah setempat belum memberikan bantuan yang berarti.

Teks di atas termasuk jenis karangan ....

A. narasi

B. deskripsi

C. eksposisi

D. argumentasi

E. persuasi

2.  Cermati langkah-langkah mengarang yang disusun secara acak berikut ini!

(1) membuat kerangka karangan

(2) menentukan tujuan

(3) menentukan tema

(4) mengembangkan kerangka karangan

(5) mencari bahan

Langkah-langkah mengarang di atas yang tepat ditandai dengan nomor ....

A. (3), (2), (1), (5), dan (4)

B. (3), (2), (5), (1), dan (4)

C. (4), (3), (2), (1), dan (5)

D. (4), (2), (3), (5), dan (1)

E. (5), (3), (2), (1), dan (4)

3.  Bacalah paragraf berikut ini!

(1) Organisasi Pariwisata Dunia, UNWTO, memilih Bali sebagai model pengembangan pariwisata ramah lingkungan. (2) “Sebab, Bali dinilai mampu merealisasikan kearifan lokal dan filosofi untuk menjaga keseimbangan alam, yaitu Tri Hita Karana.” (3) Hal itu dikatakan Asisten Sekjen UNWTO Geoffery Lipman dalam presentasi pemilihan Bali sebagai model pariwisata ramah lingkungan. (4) Dalam kesempatan itu pula, menteri pariwisata mengemukakan bahwa selain Bali, masih banyak daerah tujuan wisata yang laik untuk kita kunjungi. (5) “Akan tetapi, semua itu  bergantung dari kesiapan masyarakat Bali itu sendiri,” ujar Lipman lebih lanjut.

Kalimat penjelas yang sumbang dalam paragraf di atas ditandai dengan nomor....

A. (1)

B. (2)

C. (3)

D. (4)

E. (5)

4.  Bacalah teks berikut ini!

Dari analisis hasil wawancara dan angket terhadap responden dapat disimpulkan bahwa lingkungan masyarakat dan media televisi sangat berpengaruh terhadap kenakalan pelajar. Selain itu, faktor depresi dalam keluarga juga turut memperparah terjadinya kenakalan pelajar.

Teks di atas termasuk jenis laporan ....

A. penelitian

B. peristiwa

C. kegiatan

D. hasil diskusi

E. hasil wawancara

5.   Bacalah data berikut ini!

Nama Pengarang : Suharsini Arikunto

Judul Buku : Penelitian Tindakan Kelas

Penerbit : Bumi Aksara

Tempat : Jakarta

Halaman : 12

Tahun Terbit : 2007

Penulisan catatan kaki berdasarkan data di atas yang benar adalah ...

A.        ¹Arikunto, Suharsini, 2007, Penelitian Tindakan Kelas, Jakarta, Bumi Aksara: 12.

B.        ¹Suharsini Arikunto, Penelitian Tindakan Kelas (Jakara: Bumi Akasara, 2007), hlm. 12.

C.        ¹Suharsini Arikunto. 2007. Penelitian Tindakan Kelas. Jakarta: Bumi Aksara.

D.       ¹Arikunto, Suharsini, Penelitian Tindakan Kelas, (Jakarta: Bumi Aksara, 2007), hlm. 12.

E.       ¹Suharsini Arikunto, Penelitian Tindakan Kelas, Jakarta: Bumi Akasara, 2007, hlm. 12.

6.  Perhatikan data buku berikut ini!

Judul buku : Buku Pintar Bahasa Indonesia

Pengarang : Siti Annijat

Tahun : 2007

Penerbit : Prestasi Pustaka

Tempat : Jakarta

Penulisan daftar pustaka yang benar untuk data buku di atas adalah ....

A. Siti Annijat. 2007. Buku Pintar Bahasa Indonesia. Jakarta: Prestasi Pustaka.

B. Annijat, Siti. 2007. Buku Pintar Bahasa Indonesia. Jakarta: Prestasi Pustaka.

C. Siti Annijat, 2007, Buku Pintar Bahasa Indonesia, Jakarta: Prestasi Pustaka.

D. Siti Annijat. Buku Pintar Bahasa Indonesia. Jakarta: Prestasi Pustaka, 2007.

E. Siti Annijat. Buku Pintar Bahasa Indonesia. (Jakarta: Prestasi Pustaka, 2007).


7.   Bacalah penggalan latar belakang proposal berikut ini!

....

Keberadaan ikatan alumni sangat diperlukan bagi sekolah, terutama dapat membantu sekolah dalam hal penelusuran tamatan. Selain itu, ikatan alumni juga dapat memberikan informasi tentang lowongan pekerjaan.

Meskipun keberadaan ikatan alumni sangat penting, namun pada kenyataannya sampai sekarang ini SMK Mulia belum memiliki ikatan alumni. Oleh karena itu, melalui pertemuan ini diharapkan ....

Berdasarkan penggalan latar belakang di atas maka tujuan proposal tersebut adalah ....

A. membentuk ikatan alumni

B. mengadakan penelusuran tamatan

C. memberikan informasi lowongan pekerjaan

D. meningkatkan kinerja ikatan alumni

E. mengefektifkan ikatan alumni SMK Mulia

8.  Perhatikan judul proposal dan jenis kegiatannya berikut ini!

Judul proposal  :  Peringatan Hari Kartini

Jenis kegatan   : (1) Lomba memasang dasi.

(2) Lomba merangkai bunga.

(3) Lomba membuat tumpeng.

(4) Lomba menyanyikan lagu Ibu Kita Kartini

(5) Lomba memanjat tebing

Jenis kegiatan yang tidak sesuai dengan judul proposal ditandai dengan    nomor ....

A.   (1)

B.   (2)

C. (3)

D. (4)

E.   (5)

9.   Bacalah penggalan pengumumam penerimaan tenaga kerja di suatu perusahaan berikut ini!

Perusahaan kami yang bergerak dalam bidang jasa boga membutuhkan 3 orang lulusan SMK Kelompok Pariwisata untuk kami tempatkan sebagai tenaga kuliner. Lamaran ditujukan langsung kepada manajer SDM perusahaan, paling lambat tanggal 12 Januari 2009. Adapun persyaratannya sebagai berikut. ....

Manajer SDM,

Arifandi Putra

Kalimat pembuka surat lamaran pekerjaan berdasarkan pengumuman di atas yang tepat adalah ...

A.   Setelah membaca pengumuman yang menyatakan bahwa perusahaan Bapak memerlukan tenaga kuliner maka ....

B.   Sesuai pengumuman yang saya baca di perusahaan Bapak bahwa perusahaan Bapak memerlukan tenaga kuliner maka ....

C. Saya yang bertanda tangan di bawah ini mengajukan lamaran pekerjaan sesuai pengumuman yang Bapak ....

D. Berdasarkan pengumuman yang menyatakan bahwa perusahaan Bapak memerlukan tenaga kuliner maka ....

E.   Setelah membaca pengumuman di perusahaan Bapak maka saya mengajukan lamaran pekerjaaan sebagai tenaga kuliner.

10.  Bacalah penggalan surat permohonan izin berikut ini!

.....

Dengan ini saya beritahukan kepada Bapak Wali Kelas X bahwa pada hari ini saya tidak dapat mengikuti pelajaran sebagaimana mestinya karena mengikuti pertandingan pencak silat antarsiswa SMK se-Jabotabek.

....

Kalimat penutup surat permohonan izin di atas yang tepat adalah ...

A.   Demikianlah surat pemohonan izin ini dan terima kasih.

B.   Atas perhatian Bapak, saya ucapkan terima kasih.

C. Demikianlah penyampaian saya, diucapkan terima kasih.

D. Demikian agar permohonan izin saya bisa dimaklumi.

E.   Kami menunggu izin dari Bapak dan saya ucapkan terima kasih.

11.  Bacalah penggalan surat berikut ini!

....

Pembayaran kami harapkan dapat diangsur dua kali dengan ketentuan:

(1) 50 % pada saat penyerahan barang.

(2) sisanya satu bulan setelah barang kami terima.


Penggalan surat di atas termasuk jenis surat ....

A. kuasa

B. pesanan

C. penawaran

D. pengaduan

E. pemberitahuan

12.  Cermatilah penggalan kata pengantar berikut !

Berkat rahmat Tuhan yang Mahakuasa, penulis berhasil menyusun laporan ini dengan judul Pandai Sikek sebagai Kawasan Industri Kecil. ….

Inti penggalan kata pengantar di atas adalah …

A. Tingkat keberhasilan penulis dalam menyusun laporan.

B. Judul laporan penulis tentang Pandai Sikek.

C. Pandai Sikek sebagai Kawasan Industri Kecil.

D. Keberhasilan penulis dalam menyusun laporan.

E. Rasa syukur penulis karena berhasil menyusun laporan.

UN 2008/2009 PAKET SUSULAN

13.  Bacalah wacana di bawah ini dengan cermat!

Tanpa adanya langkah terobosan dari pemerintah pascakenaikan harga BBM meskipun kemudian angka besarannya direvisi, angka pengangguran di Indonesia diyakini akan meningkat. Jumlah pengangguran saat ini mencapai 9,1 juta orang. Demikian dikemukakan kepala Badan Pusat Statistik kepada wartawan usai rapat dengar pendapat dengan komisi IX DPR di Jakarta, Rabu (22/1).

Untuk itu, pemerintah harus bisa memanfaatkan dana kompensasi untuk menciptakan lapangan kerja, misalnya dengan membangun infrastruktur dasar.

Kesimpulan penggalan laporan di atas adalah …

A. Pengangguran di Indonesia dari tahun ke tahun terus meningkat.

B. Pemerintah harus melakukan terobosan terhadap dampak kenaikan harga BBM.

C. Pemerintah mengatasi dampak kenaikan BBM dengan dana kompensasi.

D. Pemanfaatan dana kompensasi oleh semua warga masyarakat perlu dicermati.

E. Jumlah pengangguran di Indonesia pascakenaikan BBM meningkat.

UN 2008/2009 PAKET SUSULAN

14. Cermati penggalan memo berikut ini!

M E M O

Hal      : Seminar

Kepada    : Kepala Perpusatakaan

Dari          : Kepala Sekolah

Harap gantikan saya untuk mengikuti seminar tentang pengembangan perpustakaan sekolah, tanggal 3 Desember 2009, pukul 08.00 s.d. 13.00 bertempat di Perpustakaan Nasional, Jakarta.

Inti penggalan memo di atas adalah ...

A. Kepala perpustakaan memohon kepada kepala sekolah untuk mengikuti seminar di Dinas Pendidikan Provinsi DKI Jakarta.

B. Kepala sekolah menugaskan kepada kepala perpustakaan untuk mengikuti seminar pengembangan perpustakaan di Perpustakaan Nasional.

C. Seminar pengembangan perpustakaan sekolah diadakan tanggal 3 Desember 2009.

D. Kepala perpustakaan harus mengikuti seminar pengembangan perpustakaan sekolah, tanggal 3 Desember 2009.

E. Seminar tentang pengembangan perpustakaan sekolah dilaksanakan pada tanggal 6 Desember  2009 di Perpustakaan Nasional.

15.  Cermati teks berikut ini!


Setelah peneliti mengetahui dengan pasti apa yang akan diteliti dan dari mana data diperoleh, maka langkah selanjutnya adalah menentukan dengan instrumen apa data dapat dikumpulkan. Instrumen yang digunakan dalam penelitian sangat bergantung dari jenis data yang akan diteliti. Sebagai contoh, data tingkah laku siswa hanya dapat diperoleh melalui observasi, wawancara atau kuesioner.

Parafrasa yang tepat untuk teks di atas adalah ....

A. Instrumen ditentukan setelah peneliti mengetahui apa yang akan diteliti.

B. Wawancara, observasi, dan kuesioner adalah instrumen dalam penelitian.

C. Penentuan instrumen sangat bergantung dari jenis data yang akan diteliti.

D. Data dapat diperoleh dengan menggunakan instrumen penelitian.

E. Kuesioner adalah instrumen yang tepat untuk mengetahui tingkah laku siswa.

Contoh Soal dan Pembahasan SPM SMK Bahasa Indonesia Menulis

Contoh Soal dan Pembahasan SPM SMK Bahasa Indonesia Menulis

1.  Bacalah teks berikut ini!

Di dunia ini hanya ada 10% orang yang mempunyai, menganut dan melaksanakan nilai-nilai yang jelas dalam hidupnya. Banyak orang yang bergerak dalam nilai abu-abu sehingga terjadi kompromi. Mereka tidak jelas, apakah ini dunia atau rohani. Pengotakannya sebenarnya begitu jelas. Nilai-nilai hidup ini sangat penting karena mereka akan menjadi penggerak dalam keberadaan kita. Kalau kita memegang nilai-nilai maka kita akan tahu arah hidup ini. Nilai itu akan menggerakkan sikap dan kita akan bergerak pada tujuan.

Teks di atas termasuk jenis karangan ....

A. narasi

B. deskripsi

C. eksposisi

D. argumentasi

E. persuasi

Pembahasan:

Teks di atas memaparkan tentang nilai-nilai yang jelas dalam hidup ini. Dengan paparan itu, kita menjadi tahu bahwa selama ini banyak orang yang bergerak dalam nilai abu-abu, tidak jelas apakah perbuatannya dosa atau tidak. Teks yang seperti itu (memberikan informasi kepada pembaca) disebut paparan atau eksposisi.

Jawaban: C


2.   Perhatikan kerangka paragraf yang disusun secara acak berikut ini!


(1) Pengaruh lingkungan

(2) Sebab-sebab penyalahgunaan narkoba.

(3) Ingin mencoba narkoba

(4) Depresi dalam keluarga

Kerangka paragraf di atas dapat dikembangkan menjadi paragraf deduktif dengan urutan ....

A. (1), (2), (4), dan (3)

B. (2), (1), (3), dan (4)

C. (3), (2), (4), dan (1)

D. (4), (3), (1), dan (2)

E. (4), (1), (2), dan (3)


Pembahasan:

Paragraf deduktif adalah paragraf yang gagasan utamanya ada pada bagian awal paragraf. Gagasan utama paragraf tersebut adalah sebab-sebab penyalahgunaan narkoba. Sedangkan gagasan penjelasnya adalah nomor (1), (3), dan (4), boleh dibolak-balik karena tidak ada hubungan sebab akibat.

JAWAB: B


3.  Cermati teks berikut ini!

Kejadiannya sangat cepat. Hanya dalam hitungan detik, hotel Ambacang porak poranda. Banyak orang yang berada di hotel terjebak di lantai satu. Baru saja ia beralari, namun bangunan lantai dua sudah menimpanya. Itulah kejadian sangat histeris akibat gempa bumi yang melanda kota Padang dan sekitarnya.

Teks di atas termasuk jenis laporan ....

A. kegiatan

B. perjalanan

C. seminar

D. peristiwa

E. wawancara

Pembahasan:

Teks di atas menggambarkan proses terjadinya peristiwa gempa bumi yang terjadi di Sumatera Barat baru-baru ini. Jadi, teks di atas merupakan laporan peristiwa atau kejadian.

JAWAB: D


4.   Cermati penggalan latar belakang proposal berikut !

Terkait dengan hal tersebut, untuk mewujudkan guru yang kreatif dan profesional, MGMP Bahasa Indonesia SMK bermaksud mengadakan workshop lanjutan pembuatan dan penggunaan media pembelajaran yang efektif. Di samping itu, juga akan melaksanakan pelatihan pembelajaran melalui/dengan media internet.

Berdasarkan penggalan latar belakang proposal di atas tujuan proposal tersebut     adalah …

A. Membentuk persatuan guru melalui MGMP dengan tujuan mengadakan workshop.

B. Meningkatkan kualitas guru bahasa Indonesia SMK melalui workshop.

C. Perlunya guru belajar internet dan membuat media pembelajaran di SMK.

D. Mewujudkan siswa yang kreatif dan profesional melalui pembelajaran di SMK.

E. Mewujudkan persatuan dan kesatuan antara guru dan siswa SMK.

UN 2008/2009(PAKET SUSULAN)

Pembahasan:

Inti latar belakang proposal di atas adalah keinginan untuk mewujudkan guru bahasa Indonesia yang kreatif dan profesional melalui workshop. Guru yang kreatif dan profesional adalah guru yang berkualitas. Jadi tujuan proposal tersebut adalah meningkatkan kualitas guru bahasa Indonesia SMK melalui workshop.

JAWABAN: B


5.    Bacalah penggalan surat pribadi berikut dengan saksama!

Ayah dan Ibu yang Ananda cintai,

Ananda mohon maaf karena tidak dapat memberi banyak kepada Ayah dan Ibu. Maklum Ananda pegawai baru yang gajinya masih kecil. Meski tidak seberapa, Ayah dan Ibu Ananda harap ikhlas menerimanya. Semoga Tuhan kelak membukakan pintu rizki yang lebih lapang untuk Ananda karena doa Ayah dan Ibu.

Amin.

Inti penggalan surat berita keluarga tersebut adalah …

A. Permohonan maaf kepada kedua orang tua.

B. Pemberitahuan bahwa gajinya kecil.

C. Permintaan agar kedua orang tuanya ikhlas.

D. Permintaan agar kedua orang tuanya senantiasa mendoakan.

E. Pemberitahuan pengiriman uang kepada orang tua.

UN 2008/2009 PAKET SUSULAN

Pembahasan:

Inti penggalan surat berita keluarga di atas adalah pemberitahuan pengiriman uang kepada orang tua. Karena gajinya kecil, ia mohon maaf dan meminta kepada kedua orang tuanya agar ikhlas menerimanya serta mendokan agar kelak diberi kelapangan rezeki.

JAWABAN: E


6.  Bacalah penggalan surat berikut dengan saksama!

Berdasarkan daftar harga tersebut, kami minta agar segera dikirimkan sepeda motor merek Yamaha Yupiter sebanyak 15 buah.

Penggalan surat di atas adalah jenis surat ….

A. pengadaan

B. pesanan

C. penawaran

D. pengiriman

E. pembayaran

Pembahasan:

Dari kalimat “Kami minta agar segera dikirimkan sepeda motor merek Yamaha Yupiter sebanyak 15 buah,” menunjukkan bahwa surat tersebut termasuk surat pesanan.

JAWABAN: B


7.   Cermati data berikut ini!

Pengarang        : Samuel Tirtamiharja

Tahun terbit      : 2009

Nama Penerbit : Yayasan Yaski

Tempat Terbit   : Tangerang

Judul Buku        :  Inspirasi 5 Menit.

Penulisan daftar pustaka berdasarkan data tersebut yang tepat adalah ...

A. Samuel Tirtamiharja. 2009. Inspirasi 5 Menit. Tangerang: Yayasan Yaski.

B. Samuel Tirtamiharja. (2009). Inspirasi 5 Menit. Yayasan Yaski: Tangerang.

C. Samuel, Tirtamiharja. Inspirasi 5 Menit. Tangerang: Yayasan Yaski, 2009.

D. Tirtamiharja, Samuel. 2009. Inspirasi 5 Menit. Yayasan Yaski: Tangerang.

E. Tirtamiharja, Samuel. 2009. Inspirasi 5 Menit. Tangerang: Yayasan Yaski.

Pembahasan:

Penulisan daftar pustaka diawali dari nama pengarang dibalik, lalu diikuti tahun terbit, judul buku, tempat penerbitan, dan nama penerbit.

JAWABAN: E


8.   Kalimat penutup surat lamaran pekerjaan yang tepat adalah ...

A.  Atas perhatiannya, saya ucapkan terima kasih.

B.  Atas perhatian Bapak, diucapkan terima kasih.

C.  Atas perhatian Bapak, saya ucapkan terima kasih.

D.  Demikianlah, atas perhatian Bapak diucapkan terima kasih.

E.  Atas diterimanya lamaran ini, saya ucapkan terima kasih.


Pembahasan:

Kalimat penutup surat lamaran pekerjaan tidak perlu menggunakan kata demikianlah dan tidak menggunakan kata ganti –nya. Jawaban B dan D tidak jelas siapa yang mengucapkan terima kasih. Sedangkan jawaban E salah nalar karena lamaran yang diajukan belum tentu diterima tetapi penulis surat menyampaikan “atas diterimanya lamaran ini.”

JAWABAN: C


9.   Cermati penggalan memo berikut ini!

Hal             :  Pertemuan teknis lomba gerak jalan

Kepada      : Ketua OSIS

Dari            : Pembina OSIS

Mohon wakili saya dalam pertemuan teknis lomba gerak jalan antarpelajar SMK

DKI Jakarta, tanggal 28 Oktober 2009, pukul 09.00 – 10.30, di Balai Rakyat, Pasar Minggu, Jakarta Selatan.

Inti penggalan memo di atas adalah ...

A. Pembina OSIS memohon kepada ketua OSIS untuk mewakili rapat pertemuan teknis lomba gerak jalan antarpelajar SMK DKI Jakarta.

B. Rapat pertemuan teknis lomba gerak jalan antarpelajar SMK DKI Jakarta dilaksanakan di Balai Rakyat Pasar Minggu, Jakarta Selatan.

C. Ketua OSIS memohon kepada Pembina OSIS untuk mewakili rapat pertemuan teknis lomba gerak jalan antarpelajar SMK DKI Jakarta.

D. Rapat pertemuan teknis lomba gerak jalan antarpelajar SMK DKI Jakarta dilaksanakan pada tanggal 28 Oktober 2009 di Balai Rakyat.

E. Pertemuan teknis lomba gerak jalan antarpelajar SMK DKI Jakarta dihadiri  Ketua OSIS karena Pembina OSIS berhalangan hadir.


Pembahasan:

Memo pada prinsipnya berisi perintah, permohonan atau petunjuk dari atasan kepada bawahan. Inti penggalan memo di atas adalah permohonan Pembina OSIS kepada ketua OSIS untuk mewakili rapat pertemuan teknis lomba gerak jalan antarpelajar SMK DKI Jakarta.

JAWABAN: A


10. Cermati penggalan teks berikut ini!

Sebuah tujuan memberikan motivasi yang kuat untuk meraihnya. Kita akan berusaha berpikir bagaimana cara mencapai tujuan tersebut. Sebagai ilustrasi, saya meletakkan tujuan di sisir saya ini. Setiap kali saya menyisir, saya diingatkan akan tujuan tersebut. Bagi yang ahli komputer, tujuan tersebut dapat ditaruh di wall paper komputernya agar setiap kali membuka komputernya selalu ingat tujuan.

Simpulan teks di atas yang tepat adalah ...

A. Tujuan dapat diibaratkan dengan kerja sebuah sisir.

B. Sebuah tujuan akan memberikan motivasi yang kuat.

C. Bagaimana berpikir untuk mencapai tujuan.

D. Motivasi yang kuat akan memberikan hasil yang baik.

E. Komputer yang baik dapat memberikan inspirasi yang kuat.

Pembahasan:

Paragraf di atas dikembangkan dengan penalaran deduktif. Oleh karena itu, simpulan paragraf tersebut ada di bagian awal paragraf yakni sebuah tujuan akan memberikan motivasi yang kuat.

Memorandum, Prafasa dan Kesimpulan

Memorandum, Prafasa dan Kesimpulan

Memorandum (Memo)

Memo atau memorandum adalah surat yang berisi pesan pendek dan sifatnya

tidak resmi.

Kunci:

Dibuat oleh pihak atasan ditujukan kepada pihak bawahan.

Berisi perintah, pemberitahuan atau petunjuk.

Contoh memo berisi perintah:

DINAS PENDIDIKAN DKI JAKARTA

SEKOLAH MENENGAH KEJURUAN PEKERTI MULIA

JALAN PERTANIAN III JAKARTA SELATAN

TELEPON  (021)7805787 FAKSIMILE (021) 788846418

M E M O

Hal       :  Pelantikan pengurus OSIS

Kepada  :  Waka Bidang Kesiswaan

Dari       :  Kepala Sekolah

Karena pada saat yang bersamaan saya harus menghadiri undangan dari Direktorat, saya harap Saudara melantik pengurus OSIS SMK Pekerti Luhur Tahun Pelajaran 2009/2010 pada acara Latihan Dasar Kepemimpinan Siswa (LDKS) di Bumi Perkemahan Cibubur, tanggal 28 Agustus 2009, pukul 09.00 WIB.

27 Agustus 2009

Kepala Sekolah,

ttd

Drs. Hasmi Holia, M.M.

NIP 131680926


Parafrasa

Dalam KBBI, parafrasa dijelaskan sebagai penguraian kembali suatu teks atau karangan dalam bentuk atau susunan kata yang lain dengan maksud dapat menjelaskan maknanya yang tersembunyi .

Langkah-langkah memparafrasakan teks:

(1) Bacalah teks yang akan diparafasakan dengan cermat.

(2) Cari dan catatlah ide pokok atau gagasan utama setiap paragraf.

(3) Pilahlah gagasan penjelas yang benar-benar mendukung gagasan utama.

(4) Jika ada kalimat langsung, ubahlah menjadi kalimat tidak langsung.

(5) Uraikan kembali dengan bahasa yang lebih mudah.

Contoh:

Peringatan dini itu sangat penting untuk diperhatikan. Misalnya kalau sudah ada peringatan akan adanya tsunami atau gempa, kita tidak boleh ragu-ragu dan berkata, “Ah, biar saja dengan peringatan itu, kan Cuma peringatan.” Mengabaikan peringatan dapat saja menunai bencana. Di zaman Perang Dunia II, kita tidak boleh main-main dengan kata itu. Setiap kata larangan itu harus dipatuhi. Akan sangat berbahaya kalau kita tidak mematuhinya, taruhannya nyawa. Beberapa tahun yang lalu teman saya mati tersengat aliran listrik hanya karena ia tidak patuh pada peringatan. Padahal jelas-jelas ditulis, “Matikan listrik terlebih dahulu sebelum membuka bagian belakang pemancar.”

Dalam kehidupan yang serba cepat ini kita sering lupa atau tidak peka lagi akan kata larangan, misalnya rambu-rambu lalu lintas di jalan raya. Selama tidak ada yang melihat, kita langgar saja. Kita lupa bahwa hati nurani kita akan berbicara jangan. Kita juga sering mengabaikan peringatan akan kesehatan kita. Kalau dilarang makan lemak, tetapi tidak kita hiraukan. Jangan heran kalau kita menderita gejala stroke dan penyakit jantung.

Parafrasa teks di atas adalah:

Peringatan itu sangat penting untuk diperhatikan karena taruhannya adalah nyawa. Dalam kehidupan, kita tetap saja melanggar peringatan tersebut meskipun hati nurani kita berbicara jangan.


Simpulan atau Kesimpulan

Simpulan adalah keputusan yang diperoleh berdasarkan metode berpikir induktif atau deduktif. Oleh karena itu, letak simpulan berada di awal atau di bagian akhir paragraf, bahkan bisa juga merupakan intisari paragraf atau teks.

Contoh:

Kalau kita mengabaikan peringatan dan mendapat kesulitan, jangan melempar frustasi kepada orang lain. Apalagi kalau kita punya kekuasaan. Jangan menyalahkan bawahan, pasangan atau orang lain. Pokoknya, kalau kita menghadapi masalah, jangan menyerang orangnya tetapi seranglah masalahnya.

Simpulan:

Jika kita menghadapi masalah, jangan menyerang orangnya tetapi seranglah masalahnya.

Kalau Anda mau jadi pemenang dari setiap solusi, salurkanlah kasih sayang. Kasih itu seperti Anda memberikan air segar di tengah padang gurun kepada seseorang. Belum lama ini, saya dengar seorang suami yang memanggil kembali istrinya yang sudah menyimpang dari laki-laki lain. Ia berkata, “Walaupun Anda bersalah, saya tetap mau menerima apa adanya sesuai hukum kasih yang diajarkan pada saya.”

Simpulan:

Salurkan kasih sayang jika ingin menjadi pemenang dalam menyelesaikan solusi

Macam-macam Surat dan contohnya

Macam-macam Surat dan contohnya

a.  Pengertian

Surat adalah alat komunikasi tertulis yang disampaikan seseorang kepada orang lain, baik atas nama pribadi maupun lembaga.

b.  Jenis Surat

(1) Surat Pribadi

Surat pribadi adalah surat yang ditulis atas nama pribadi atau perorangan.

Kunci:

Bahasa yang digunakan tidak formal;

Bentuk surat sesuai selera pribadi.

Contoh Penggalan Surat Pribadi:


Jakarta, 28 Oktober 2008

Buat Sobatku Rinawati Tersayang

di Bangku Belajar

Halo sayang!

Baru satu minggu aku tak bertemu denganmu, rasanya kangen setengah mati. Bagaimana seandainya  aku tak bertemu denganmu selama satu tahun. Aduh ... aku tak dapat  membayangkan kalau itu terjadi. Kalau ketemu pasti tanganmu kuremas-remas sampai ...

Rinaku sayang, malam Minggu nanti ada waktu enggak buatku. Kita nonton film yuk! Asyik deh filmnya. Itu ... tuh ... Romeo dan Yuliet. Pas ‘kan buat kita yang sedang kasmaran.

....


(2) Surat Dinas

Surat dinas adalah surat yang berkaitan dengan persoalan kedinasan, misalnya surat tugas, surat permohonan, surat keputusan, dan sebagainya.

Kunci:

Menggunakan bahasa yang formal;

Bentuk surat sesuai dengan ketentuan yang berlaku;

Isi menyangkut persoalan kedinasan.

Contoh:

IKATAN ALUMNI (IKALU)

SEKOLAH MENENGAH KEJURUAN PEKERTI MULIA

JALAN PERTANIAN III JAKARTA SELATAN

TELEPON  (021)7805787 FAKSIMILE (021) 788846418

Nomor     : 02/IKAKU/SMK PM/2009                                                    28 Oktober 2009

Lampiran: Jadwal kegiatan

Hal        : Peminjaman aula

Yth. Drs. Hasmi Holia, M.M.

Kepala SMK Pekerti Mulia Jakarta

Dengan hormat,

Setelah kami mengadakan beberapa kali rapat  pertemuan dengan pengurus IKALU, kami memutuskan bahwa tempat reuni  alumni SMK Pekerti Mulia angkatan 2007 yang semula direncanakan di Balai Sudirman kami batalkan. Sebagai penggantinya, kami mohon agar Bapak bersedia meminjamkan  aula SMK Pekerti Mulia beserta sound  systemnya. Adapun jadwal kegiatan terlampir.

Besar harapan kami, Bapak mengabulkan permohonan ini. Atas perhatian Bapak, kami ucapkan terima kasih.

Hormat kami,

Ketua Panitia,

ttd

Moch. Muchtar


(3) Surat Niaga

Surat niaga adalah surat yang berkaitan dengan persoalan-persoalan bisnis, misalnya surat penawaran, surat permintaan penawaran,  surat pesanan, surat jual beli (akta jual beli) dan sebagainya.

Kunci:

Menggunakan bahasa formal;

Bentuk surat sesuai ketentuan yang berlaku;

Isi menyangkut persolan bisnis/niaga.

Contoh surat permintaan penawaran

PT SUAKA MARGA SATWA

JALAN PESONA MELATI III CILDEUG, PROVINSI BANTEN

TELEPON 021-7311654     FAKSIMILE 021-73115556

Nomor    : 02/SMS/X/2009                                                      28 Oktober 2009

Hal           : Permintaan penawaran

Yth. Direktur PT Wisnu Kencana

Jalan Jelita 2 Tangerang

Provinsi Banten

Dengan hormat,

Dari brosur yang kami baca,  perusahaan Saudara memproduksi berbagai jenis makanan ternak yang berkualitas baik. Kebetulan perusahaan kami memerlukan berbagai jenis makanan ternak tersebut. Oleh karen itu, kami mohon agar Saudara dapat memberikan informasi lebih detail, terutama contoh barang, syarat-syarat pembayaran dan penyerahan barang, dan diskon yang Saudara tawarkan.

Atas perhatian Saudara, kami ucapkan terima kasih.

Hormat kami,

ttd

Maula Putra, S.E.

Direktur


c. Surat Lamaran Pekerjaan

(1) Surat Lamaran Pekerjaan

Surat lamaran pekerjaan pada prinsipnya merupakan permohonan untuk memperoleh pekerjaaan atau jabatan.

(a) Isi surat lamaran pekerjaan:

Identitas diri;

Jabatan yang dikehendaki;

Kualifikasi pribadi (pendidikan, pengalaman, dan sebagainya).

(b) Lampiran surat lamaran pekerjaan

Fotokopi ijazah yang dilegalisasi;

Surat keterangan kelakuan baik (SKKB);

Pasfoto terbaru;

Daftar riwayat hidup (curiculum vitae);

Kartu kuning dari Depnaker;

Surat keterangan sehat dari dokter;

Fotokopi sertifikat prestasi atau pengalaman kerja, dan sebagainya.

(c) Surat lamaran pekerjaan dapat diajukan berdasarkan hal-hal sebagai berikut:

Inisiatif sendiri

Contoh pembuka surat:

Saya yang bertanda tangan di bawah ini:

Informasi dari seseorang

Contoh pembuka surat:

Berdasarkan informasi dari Bapak ....

Iklan

Contoh pembuka surat:

Setelah membaca iklan yang dimuat dalam harian Kompas,

28 Oktober 2009 yang isinya menyatakan bahwa ....

Permohonan dari instansi kepada kepala sekolah

Contoh pembuka surat:

Berdasarkan permintaan tenaga kerja dalam bidang tata boga melalui   Kepala SMK Pekerti Mulia, saya yang bertanda tangan di bawah ini:

Pengumuman resmi di instansi

Contoh pembuka surat:

Berdasarkan pengumuman nomor 12/10.1/2009, tanggal 28 Oktober 2008, tentang penerimaan pegawai di PT Suaka Marga Satwa, saya yang bertanda tangan di bawah ini:

Contoh surat lamaran pekerjaan berdasarkan iklan:


Hal          : Lamaran pekerjaan                                          28 Oktober 2009

Yth. Manajer Personalia PT Rosmala

Jalan Pesona Melati III

Kecamatan Ciledug

Kotamadya Tangerang

Dengan hormat,

Setelah membaca iklan yang dimuat di harian Kompas, 28 Oktober 2009 yang menyatakan bahwa perusahaan Bapak memerlukan tenaga kerja di bidang jasa boga, saya yang bertanda tangan di bawah ini:

nama : Rima Melati

tempat, tgl. lahir : Jakarta, 23 Agustus 1990

agama : Islam


alamat : Graha Pondok Kacang Blok G/1

Kecamatan Pondok Aren

Kotamadya Tangerang

pendidikan : SMK Program Keahlian Jasa Boga

mohon kiranya diterima sebagai karyawan di perusahaan yang Bapak pimpin sesuai latar belakang pendidikan saya. Sebagai bahan pertimbangan, bersama ini saya lampirkan:

(1) Fotokopi ijazah terakhir yang telah dilegalisasi;

(2) Surat keterangan kelakuan baik (SKKB);

(3) Dua buah pasfoto terbaru ukuran 4 X 6;

(4) Daftar riwayat hidup (curiculum vitae);

Atas perhatian Bapak, saya ucapkan terima kasih.


Hormat saya,

Rima Melati



d. Daftar Riwayat Hidup

Daftar riwawat hidup atau yang sering disebut curiculum vitae adalah surat keterangan yang berisi data pribadi atau biodata.

Isi daftar riwayat hidup:

Data pribadi, misalnya nama, tempat tanggal lahir, dan sebagainya.

Riwayat pendidikan, misalnya pendidikan formal dan nonformal.

Pengalaman kerja.

Keterangan lain, misalnya prestasi yang pernah diraih.

e. Penulisan Bagian-bagian Surat

(a) Kepala surat

Kepala surat  atau kop surat berisi nama lembaga dan alamat lembaga, lengkap dengan nomor telepon dan faksimile atau e-mail.

(b) Tempat dan tanggal surat

Jika ada kop surat, maka nama tempat tidak perlu ditulis.

Contoh:

Jakarta, 28 Oktober 2009 (tanpa kop).

28 Oktober 2009 (menggunkan kop).

(c) Nomor, lampiran, dan hal surat

Penulisan nomor, lampiran, dan hal surat diawali dengan huruf kapital diikuti tanda titik dua.

Contoh:

Nomor      : 02/SMK/VII/2009

Lampiran : Satu berkas

Perihal     : Lamaran pekerjaan

(d) Alamat Surat

Penulisan alamat surat harus:

Lengkap dan informatif;

Diawali dengan yang terhormat atau Yth.

Penulisan kata Saudara, Bapak/Ibu diawali dengan huruf kapital.

Penulisan kata jalan pada alamat surat tidak boleh disingkat.

Contoh:

Yth. Bapak Sudiro

Jalan Dr. Soepomo No. 1

Jakarta Selatan

Atau

Yth. Drs. Sudiro, M.M.

Jalan Dr. Soepomo No. 1

Jakarta Selatan

(e) Salam Pembuka dan Salam Penutup

Penulisan salam pembuka dan salam penutup diawali dengan huruf kapital dan diakhiri dengan tanda koma.

Contoh:

Dengan hormat, (salam pembuka)

Hormat saya, (salam penutup)

(f) Penutup Surat

Pada bagian penutup surat tidak perlu menggunakan kata demikianlah dan tidak menggunakan kata ganti  -nya, tetapi pakailah sapaan langsung seperti Saudara atau Bapak.

Contoh:

Atas perhatian Bapak, saya ucapkan terima kasih.

Besar harapan saya, Bapak dapat mengabulkan permohonan ini.

(g) Nama Pengirim

Nama pengirim surat ditulis di bawah salam penutup dan tidak perlu menggunakan tanda kurung serta tidak perlu menggunakan huruf kapital seluruhnya.

Contoh:

Ir.  Arifandi

Hj. Rofikoh

 Bimbel Aqila Magelang

Bimbel Aqila Magelang

Offline di Magelang
Online di Indonesia

Tanjunganom Banjarnegoro Mertoyudan Magelang
WhatsApp 085640451319
Daftar Video dan Modul Belajar Lainnya bisa di download di Aplikasi Klik Disini
Daftar Harga Les di Bimbel Aqila Magelang
 

Bimbel SD 8 Sesi


  • Privat di Bimbel - Rp 240K
  • Privat di Rumah - Rp 280K
  • Private Online - Rp 280K
  • Kelompok di Bimbel - Rp 100K 

 

Bimbel SMP 8 sesi


  • Privat di Bimbel - Rp 280K
  • Privat di Rumah - Rp 320K
  • Privat Online - Rp 280K
  • Kelompok di Bimbel - Rp 115K 

 

Bimbel SMA 8 Sesi


  • Privat di Bimbel - Rp 400K
  • Privat di Rumah - Rp 400K
  • Privat Online - Rp 400K
 
SBMPTN - UTBK - Saintek - 17 Sesi
Privat di Bimbel / Online - Rp 1.360K


SBMPTN - UTBK - Soshum - 12 Sesi
Privat di Bimbel / Online - Rp 1.200K

Privat Mengaji
  • di Bimbel Rp 20K/45 menit
  • di Rumah Rp 35K/45 menit
 
Pendaftaran - Rp 50K
WhatsApp 085640451319

 

Promo Modul Bimbel Format Word
Harga Rp 100 ribu Kirim Link GDrive
berlaku s.d. Desember 2022

 
Isi Modul
  • Calistung
  • Skill count 12 jilid
  • English SKill 8 jilid
  • SD KTSP MAT, IPA, IPS, PKn
  • SD K13 Tematik
  • SMP K13 KTSP MAT, IPA, ING
  • Paket UN SMP
  • SMA KTSP Mat IPA, Fis, Kim, Ing, Eko
  • SMA K13 Mat Wajib, Fisika dan Kimia
  • SBMPTN Skolastik, Saintek dan Soshum
 
Contoh modul
K13, download di Aplikasi Klik Disini
KTSP, buka di Web Klik Disini
 
Info Lengkap Klik Disini
WhatsApp 081391005464
 
 
 
 
 

Aplikasi Absen Bimbel

Aplikasi Android Absensi sederhana untuk Les di Bimbel maupun Privat di rumah dilengkapi Notifikasi dalam bentuk WhatsApp ke Ortu.
Absen dilakukan oleh Tutor dengan memilih Siswa, lalu bisa ditambahkan keterangan baik Nilai Proses, Materi atau repot apa yang terjadi selama les.
 
Fungsi
  • Rekap Bulanan Absen per Tutor bisa digunakan sebagai acuan penggajian
  • Rekap Absen per Siswa bisa digunakan sebagai acuan pembayaran
  • Rekap Absen Harian
  • Notifikasi dalam bentuk WhatsApp ke Ortu dan Siswa lengkap dengan Keterangan seperti Nilai Proses atau Materi yang di input oleh tutor saat Absen.
  • Eksport data Absen per Siswa atau Tutor dalam bentuk Text lebih mudah tanpa harus buka di excel.
Digunakan untuk
  • Bimbel yang membutuhkan Rekapitulasi Absen untuk melengkapi kegiatan Les.
  • Bimbel yang belum memiliki Komputer dan Wifi karena semua kegiatan cukup dilakukan dengan HP.
Kelemahan
  • Hanya tersedia di HP Android
  • Belum bisa Import data secara langsung, Untuk itu Kami bisa bantu Import apabila lebih dari 30 siswa. Gratis untuk sekali Import yaa.., Selanjutnya ada Biaya 50 ribu per sekali Import. Syarat! sudah dalam bentuk excel file kirimkan melalui WhatsApp.
 
Contoh Aplikasi Download dan Install 
 
Mencoba Login jadi Admin
  • Nomor HP Bimbel 012345678910
  • Nomor HP 012345678910
  • Password 12345
 
Login Jadi Tutor
Untuk mencoba menjadi Tutor silahkan input data Tutor dengan Data diri Anda Sendiri dan silahkan login dengan HP lain.
Untuk mencoba jadi siswa silahkan input data siswa dengan Nomor HP lain (Siswa Tidak perlu Install).
 
Video Penjelasan Klik Disini
 

Ada 2 Paket Pembelian yang bisa dipilih

 
Paket Ekonomis, 
 
  • Rp 100 ribu 
  • Sudah termasuk Kuota 3000 Notifikasi WA
  • Selanjutnya Rp 20 per Notifikasi WA
  • memakai Aplikasi yang sudah ada.
 
Aplikasi Server WhatsApp Mandiri,
 
  • Harga 3 jt
  • Sudah termasuk Kuota 20.000 Notifikasi WA
  • Sudah termasuk HP untuk Server (Harga HP sekitar 1,3 jt an)
  • Selanjutnya Rp 10 per Notifikasi WA untuk biaya database.
  • Dengan adanya server WhatsApp sendiri, Chat WA Masuk bisa terpantau di Komputer.
  • lama pembuatan 15 s.d. 30 hari.
  • Syarat menyediakan HP Android os.7.+ yang akan hidup 24 jam online di lokasi Anda sendiri yang bertugas menerima data dan mengirim dalam bentuk WhatsApp.
  • Video Penjelasan Server WA Klik Disini
 
Asumsi Biaya Notifikasi
  • Untuk Bimbel 50 siswa biaya Notif WA Bulanan sekitar Rp 12 ribuan. 
 
WhatsApp 081391005464
 
 
 
  

Aplikasi Bimbel

 
Fungsi Utama
  • Database Siswa dan Tutor.
  • Pencatatan Kehadiran, Pembayaran, Jadwal dan Nilai.
  • Admin buka dalam bentuk Website, Untuk Siswa dan Tutor buka di Aplikasi Android.
  • Pencarian Cepat Status Siswa (Menunggak Bayar dan Hadir Terakhir Kapan).
  • Absen Siswa dilakukan di HP Tutor (Login), dan akan dikirimkan Notif ke Ortu bahwa siswa telah hadir, begitu pula dengan Pembayaran dan Nilai.
  • Broadcast Info seperti Jadwal, Tidak masuk Les dll.
 
Ada 2 Paket yg bisa dipilih 
  • Aplikasi Go Bimbel - Harga Rp 300 ribu
  • Aplikasi Android dengan Nama Bimbel Sendiri - Harga 1,3 juta - lama pembuatan 15 harian
 
Contoh Aplikasi Bimbel untuk Simulasi
Admin, Ketik contohadmin.aqilacourse.net dengan Google Chrome di Laptop
Nomor HP  1   Password 1
 
Siswa dan Tutor. buka di Aplikasi Androidnya Download dan Install
 
Biaya Berjalan
  • Biaya Tahunan Rp 100 ribu
  • Biaya Info Rp 20/kirim (Optional)
Video Penjelasan Penggunaan Klik Disini
 
Setelah Pembayaran
Anda akan mendapat Akun ke gobimbel.net dan  Aplikasi Android Go Bimbel
 
WhatsApp 081391005464
 
 
 
 

Aplikasi TryOut

 
  • Harga 1,5 juta
  • Aplikasi Android dengan Nama Bimbel/Sekolah Anda sendiri
  • Lama Pembuatan 15 s.d. 30 hari
  • Biaya berjalan Rp 20 per aplikasi dibuka
 
Tujuan Aplikasi
  • Promosi Bimbel
  • Hemat Kertas untuk Modul, Soal TryOut dan Soal Lomba.
  • Landing Page Bimbel seperti website namun dalam bentuk Aplikasi.
  • Share Kegiatan Bimbel seperti Wall Facebook.
  • Mode Lanjutan, Aplikasi bisa digunakan sebagai media jual konten belajar (Hanya yang berlangganan yang bisa akses).
 
NB :
Konten Aplikasi masih Kosong jadi perlu di isi sendiri. Anda perlu menyiapkan Video, Materi dan Soal.
 
Contoh Aplikasi Terapan Download dan Install
 
Contoh Aplikasi untuk Simulasi Input Soal dll -  Download dan Install
Login jadi Admin HP 0123456789 Password 1234
 
Cara input soal, Materi dan Video Klik Disini
 
WhatsApp 081391005464
 
 
 
 
 
 

Analisa Bakat dengan Sidik Jari

 
Harga Rp 100K/analisa
Biaya di Transfer setelah Hasil Analisa dikirimkan karena kadang Sidik Jari Tidak terlihat.
 
Ada 2 cara Pengiriman Data
  1. Menggunakan Scanner Dokument (Scanner di Printer Fotocopy sudah cukup).
  2. Foto dengan Kamera HP 1 jari 1 foto dan kasih label yaa ...
 
Kirimkan :
 
Manfaat Analisa :
  • Mengetahui IQ dan EQ Bawaan untuk menyesuaikan kecepatan belajar.
  • Mengetahui Keseimbangan Otak Kiri dan Kanan dimana hal ini akan mempengaruhi Gaya Kerja, Cara Berfikir, Tingkah laku dan Posisi Kerja. 
  • Mengetahui Bakat Alami, Kecerdasan Majemuk, Sifat Bawaan untuk selanjutnya bisa dikembangkan dan Mengantisipasi Kelemahan.
  • Memperkirakan Jurusan Pendidikan yang cocok.
  • Memperkirakan Posisi Kerja yang lebih relevan.
  • Memperkirakan Pekerjaan yang dengan Kemungkinan Sukses lebih banyak.
  • Mengetahui Kemampuan yang Paling menonjol yang ada pada diri Anda.
  • Penyaluran Hobi yang cocok untuk kegiatan setelah Pensiun.
 
Hasil Analisa
  • Hasil Analisa Dalam bentuk PDF 13 Halaman dikirim langsung melalui WhatsApp.
  • Contoh Hasil Analisa Klik Disini  
Video Pembahasan Hasil Analisa - Link Video Klik Disini 
 
Info Lengkap silahkan download di Aplikasi - Download dan Install
 
WhatsApp 081391005464
 
 
 
 

Kemitraan Analisa Sidik Jari Bakat

 
  • Peluang usaha membuka Outlet Analisa Bakat dengan Sidik Jari. 
  • Apabila Anda telah memiliki Outlet Penjualan seperti Bimbel, Ekspedisi, Kafe, Warung dan sejenisnya, Analisa ini dapat menambah ragam usaha Anda.
  • Analisa SJB ini bisa digunakan di Sekolah, Madrasah, Pondok Pesantren, Bimbel,  Perusahaan, Biro Psikologi atau yang membutuhkan Analisa Bakat. Dengan Sistem ini Mitra bisa mendapatkan Harga lebih terjangkau namun perlu membuat Tim Pengambilan data dan Pencetakkan Hasil Analisa.
 
Info Lengkap Tentang Analisa Bakat - Download Aplikasi SJB
 
Syarat
  • Memiliki Scanner, Printer dan Komputer (Scanner bisa menggunakan Scanner di Printer fotocopy)
  • Mau Belajar untuk Menerangkan Hasil Analisa
 
Silahkan Pelajari terlebih dahulu penjelasan Hasil Analisa - Link Video Klik Disini
 
Biaya Kemitraan
 
  • Pendaftaran Kemitraan Rp 500 ribu (termasuk 10 analisa)
  • Rp 50 ribu / analisa (Harga jual minimal Rp 100 ribu)
 
Alur Kerja
 
  • Pelanggan di-scan 10 jari dan Telapak Tangan
  • Kirimkan Hasil Scan resolusi tinggi (JPG) melalui WA atau email aqilabakat@gmail.com
  • Setelah pengukuran selesai, Hasil Analisa dikirimkan ke Anda, 
  • silahkan cetak dan berikan ke Pelanggan
  • Jika diperlukan tambahkan sedikit Penjelasan.
 
Target Pasar
 
  • TK Paud Mendeteksi masalah lebih dini tentang adanya kelainan otak
  • Memberikan Alternatif Solusi untuk anak yang mengalami masalah baik tingkah laku maupun belajar
  • Mengetahui Tipe Kecerdasan yang mungkin bisa dikembangkan
  • Penjusan SMA / Kuliah
  • Posisi kerja yang lebih cocok
  • Penghasilan tambahan / Hobi yang menghasilkan
  • Usaha untuk Persiapan Pensiun
 
Perbedaan dengan Produk Sejenis
 
  • Hasil berupa angka sehingga bisa digunakan sebagai pembanding dengan orang lain yang telah melakukan Analisa. Produk sejenis hanya dapat melihat Potensi terbesar pada diri sendiri.
  • Hasil Analisa lebih sederhana dan mudah dipahami.
  • Dapat mendeteksi Kelainan Otak lebih dini.
  • Pengambilan data oleh Mitra Lebih mudah dan Murah hanya menggunakan scanner dokumen biasa (Printer 3 in 1 sudah mencukupi).

 

Contoh Hasil Analisa - Download Klik Disini
 
WhatsApp 081391005464
 
 
 

 

Keagenan Analisa Sidik Jari Bakat

 
  • Peluang usaha membuka Outlet dan Cabang Analisa Bakat dengan Sidik Jari. 
  • Apabila Anda telah memiliki Outlet Penjualan seperti Bimbel, Ekspedisi, Kafe, Warung dan sejenisnya, Analisa ini dapat menambah ragam usaha Anda.
  • Analisa SJB ini bisa digunakan di Sekolah, Madrasah, Pondok Pesantren, Bimbel,  Perusahaan, Biro Psikologi atau yang membutuhkan Analisa Bakat. Dengan Sistem ini Mitra bisa mendapatkan Harga lebih terjangkau namun perlu membuat Tim Pengambilan data dan Pencetakkan Hasil Analisa.
 
Keuntungan menjadi Agen
  • Bisa membuat jaringan sendiri baik agen dibawahnya atau jaringan kemitraan sendiri
  • Biaya Kuota Analisa lebih murah
  • Dapat mencetak langsung Hasil Analisa di Tempat pengambilan data dalam waktu kurang dari 10 menit.
 
Info Lengkap Tentang Analisa Bakat - Download Aplikasi SJB
 
Alur kerja pengambilan data
  • Menentukan pola 10 ujung jari dan mengukur keliling Segitiga ATD di telapak Tangan.
  • Menginput data di Software - Login ke sidikjari.aqilacourse.net.
  • Mencetak Hasil Analisa.
  • Memberikan ke Pelanggan dan menjelaskan hasil Analisa.
 
Sistem Pembayaran dan Biaya
  • Biaya Pendaftaran 1 juta (mendapatkan 50 Kuota Cetak)
  • Kuota Cetak akan berkurang saat Anda menginput data, 1 analisa = 1 kuota cetak.
  • Selanjutnya Rp 20 ribu /Kuota Cetak.
Bagaimana menentukan pola dan penjelasan lainnya - Link Video Klik Disini
Silahkan Pelajari juga penjelasan Hasil Analisa - Link Video Klik Disini
 
 
Apabila Anda mengalami Kesulitan, 
Anda bisa melakukan Pelatihan/Training.
 
Biaya Training
  • Pelatihan di Aqila Magelang 1,5 juta - Khusus di Hari Minggu yaaa ... 
  • Yogyakarta, Jawa Tengah Rp 1,5 jt + Transport
  • Jawa Timur, Jawa Barat, Jakarta Rp 2 jt + Transport
  • Luar Jawa Rp 4 jt + Transport
 
Tentang Training
  • Total biaya Training akan di konversi menjadi Kuota jadi sebenarnya itu hanya seperti membeli Kuota Cetak. 
  • Misal Total biaya Training Rp 2,5 jt maka akan di tambahkan Rp 2,5 jt : 20 rb = 125 Kuota Analisa.
  • Calon Agen yang mengikuti Training Bebas biaya Pendaftaran
  • Lama Training sekitar 6 jam.
  • Lebih baik peserta training lebih dari 5 orang karena tidak pasti setiap peserta training bisa melakukan analisa setelah pelatihan.
  • Biaya Transport yang dimaksud dianggap dengan Transportasi Umum dihitung dari Magelang
 
Perbedan Keagenan dengan Kemitraan terletak di siapakah yang menentukan pola.
Agen menentukan Pola dan Input data Sendiri sedangkan Mitra, pola ditentukan oleh pusat sehingga Mitra perlu mengirimkan Data dalam bentuk Gambar (Scan) ke Pusat.
 
Contoh Hasil Analisa - Download Klik Disini
 
WhatsApp 081391005464
 
 

 

Aplikasi Admin Rental Mobil

 
Fungsi :
  • Booking Mobil oleh Admin / Agen
  • Data Mobil Keluar Hari ini
  • Pencarian Mobil yg Ready
  • Rekap Setoran Harian, Rekap Bulanan
  • Bisa dibuka di Banyak HP dgn Data yg Sama
 
Download Aplikasi Administrasi Rental Mobil - Klik Disini
  
Coba Login jadi Admin
  • HP Pemilik 012345678910
  • Nomor HP 012345678910
  • Password 12345
 
Harga
  • Memakai Aplikasi yg sudah ada Rp 400 rb akan mendapatkan Akun untuk Login Jumlah Mobil dan Agen tidak terbatas.
  • Aplikasi Sendiri dengan Nama Rental Sendiri Rp 2,5 juta (Lama pembuatan sekitar 15 hari)
  • Aplikasi Master bisa menjual lagi Akun di dalam Aplikasi Rp 7 juta (lama pembuatan sekitar 30 hari)
 
Info Lengkap - Klik Disini
WhatsApp 081391005464
 
 
 
 

Katalog Produk - Simpel Online Store

 
  • Aplikasi Toko Online yang sangat Sederhana seperti yang ada di WhatsApp Bisnis namun dalam Bentuk Aplikasi Android dan Tampil di PlayStore dengan Nama Usaha / Toko Anda sendiri.
  • Pembeli yang tertarik membeli langsung menghubungi Anda melalui WhatsApp dengan mengklik tombol WhatsApp di Aplikasi.
 
Fungsi Utama
  • Landing Page yang lebih murah dan simpel
  • Marketing yang lebih mudah
  • Katalog Produk / Dagangan yang dihubungkan dengan Tombol WhatsApp
 
Apa yang berbeda ?
  • Satu Toko Satu Aplikasi
  • Input data dan Share Link Aplikasi di Medsos seminggu sekali dan biarkan berkembang dengan sendirinya.
  • Memakai nama Tempat Usaha / Toko Anda sendiri di PlayStore, jadi isi Aplikasi hanya ada Produk / Dagangan Anda Sendiri.
  • TIDAK ADA fungsi Keranjang, Transaksi dan chat di Aplikasi sehingga Anda tidak perlu membuka Aplikasi tiap hari.
 
Harga Pembuatan Aplikasi
  • Rp 500 ribu
  • Lama Pembuatan 15 s.d. 30 harian
 
Biaya berjalan
  • Aplikasi ini sudah dibuat semi offline jadi harga Server bisa lebih ditekan yaitu :
  • Rp 5 per View.
  • Satu View sama dengan Satu kali Aplikasi dibuka
  • Saat pembelian sudah termasuk 20K View jadi perkiraan tahun berikutnya baru menambah kuota View sekitar 50 ribuan untuk 10K View.
 
Hal yang perlu di mengerti
  • Aplikasi layaknya sebuah Tanaman
  • Tidak langsung berbuah saat ditanam dan perlu dirawat setiap hari dan setelah beberapa bulan / tahun baru berbuah.
  • Begitu pula dengan Aplikasi, perlu di share setiap hari dan akan menjadi media marketing setelah paling tidak terdownload lebih dari 1000 kali.
 
Contoh Aplikasi 
 
WhatsApp 081391005464
 
 
 

 

Beberapa Aplikasi Buatan Kami

 

Aplikasi Pembantu BroadCast WhatsApp
Aplikasi Broadcast WA, Marketing Gratis kalau punya HP nganggur os 7 ke atas
versi Free udah bisa kirim 500 Nomor dalam sekali Event. download Aplikasinya (pakai Link Gdrive karena udah di takedown oleh PlayStore) - Download dan Install
Informasi Lengkapnya Klik Disini
 
Aplikasi Pasang Iklan Gratis  - Download dan Install
 
Aplikasi Tukeran Nomor HP  
Marketing Gratis dengan Status WA dengan cara saling simpan nomor HP - Download dan Install
 
Grafologi
Analisa Kepribadian dari Tanda tangan  - Download dan Install
 
Aplikasi Tafsir Mimpi  - Download dan Install
 
Aplikasi 99 Cerita Motivasi  - Download dan Install
 
Analisa Kepribadian dan Mata  - Download dan Install
 
Aplikasi Hobi Senter  
Aplikasi Pencatatan Hasil Review dan Uji Nyala dari berbagai jenis Senter - Download dan Install
  
Aplikasi Middle Brain Activation 
Menambah Kecerdasan dengan Mengaktifkan Otak Tengah  - Download dan Install
 
Aplikasi Magelang Iklan Gratis  - Download dan Install
 
Aplikasi Jual Beli ide  - Download dan Install
 
Aplikasi Absen Karyawan  - Download dan Install
 
Aplikasi Catatan Hutang Piutang  - Download dan Install
 
Aplikasi Dompet Saya  - Download dan Install
 
Konsumen Rewel 
Aplikasi pencarian Konsumen Bermasalah
Tidak membayar, Terlalu ribet atau sejenisnya  - Download dan Install
 
Tukang Cuci Baju (Laundry)
Aplikasi Pencarian Lokasi Loundry  - Download dan Install
 
Pasar Desain
Aplikasi Pencarian Tukang Desain Logo Banner dan sejenisnya  - Download dan Install
 
Pejuang Jimpitan
Aplikasi Pencatatan Uang Jimpitan Online, Note and auto Share  - Download dan Install
 
Kas Event O
Aplikasi Pencatatan dan Sharing Keuangan saat Event tertentu seperti Walimahan, Mantenan, Event Organizer, atau kegiatan yang melibatkan orang banyak dan dana dari orang banyak.  - Download dan Install
 
Aplikasi Pencatat Kebutuhan Penting  - Download dan Install
 
 
 

Mau Analisa Bakat ? udah Komplit sama IQ dan EQ nya ... di AFTA aja #analisabakat #jurusankuliah

Mau Analisa Bakat ? udah Komplit sama IQ dan EQ nya ... di AFTA aja #analisabakat #jurusankuliah Ketahui Bakat lebih Mudah dengan Sidik jari...

Arsip Blog