Benda dan Sifatnya Kelas 3 SD
1. Berdasarkan wujudnya, benda dibedakan menjadi tiga. Ada benda padat, benda cair, dan benda gas.
2. Bentuk benda padat tetap. Tidak berubah mengikuti bentuk wadahnya.
3. Bentuk benda cair berubah-ubah. Bentuknya sesuai bentuk wadah yang ditempatinya.
4. Benda cair mengalir ke tempat lebih rendah.
5. Benda gas menekan ke segala arah.
6. Benda dapat terbuat dari berbagai macam bahan. Benda memiliki kegunaan masing-masing. Misalnya, bahan kertas, kayu, kaca, plastik, dan karet.
1. Benda dari Plastik
Ember, gayung, sendok sayur terbuat dari plastik. Alat-alat rumah tangga banyak menggunakan bahan plastik. Hal ini karena plastic murah dan tahan lama.
2. Benda dari Kertas
Kertas dibuat dari kulit kayu. Kulit kayu dihancurkan, lalu diolah menjadi kertas. Setelah itu, kertas dapat digunakan untuk membuat berbagai benda. Buku tulis terbuat dari bahan kertas. Koran, majalah, bahkan tisu terbuat dari kertas. Kertas untuk membuat tisu sangat tipis dan halus.
Buku tulis kita gunakan untuk menulis. Majalah dan Koran memuat berita penting. Tisu digunakan sebagai pembersih. Misalnya, untuk menyeka keringat. Kardus juga terbuat dari kertas. Kardus digunakan untuk membungkus arang. Kertas sangat ringan dan praktis dibawa.
3. Benda dari Kayu
Terbuat dari apakah pensil yang kamu gunakan? Pensil terbuat dari bahan kayu. Kayu adalah bagian dari tumbuhan. Kayu dapat diubah menjadi berbagai macam benda. Misalnya, pintu, lemari, meja, dan kursi. Selain itu, kayu dapat dibuat tempat tidur dan kandang.
Meja dari kayu digunakan untuk menulis. Meja juga digunakan untuk meletakkan benda-benda. Seperti vas bunga, pigura foto, dan asbak. Kursi digunakan untuk duduk.
Lemari digunakan untuk menyimpan pakaian. Pintu digunakan untuk keluar masuk rumah. Tempat tidur digunakan untuk menyangga kasur. Peralatan dapur juga terbuat dari kayu. Misalnya, talenan, pegangan panci, pegangan pisau, dan sendok. Kayu juga digunakan untuk membuat benda kerajinan. Misalnya, patung dan pigura.
4. Benda dari Kaca
Benda dari kaca mempunyai sifat tembus pandang. Misalnya, cermin, gelas, kacamata, jendela, dan vas bunga. Jendela rumah kita dari kaca. Kaca bersifat tembus pandang. Akibatnya, cahaya matahari dapat masuk ke dalam rumah. Tanpa jendela, rumah akan menjadi gelap. Karena cahaya matahari tidak dapat masuk. Gelas digunakan untuk minum. Vas bunga digunakan untuk merangkai bunga. Kacamata digunakan sebagai alat bantu melihat. Benda yang terbuat dari kaca lebih indah dan cantik. Bahan dari kaca juga mudah dibersihkan. Akan tetapi, kaca harus dirawat hati-hati. Hal ini karena kaca mudah pecah.
5. Benda dari Karet
Benda dari karet bersifat elastis dan lentur. Misalnya, ban motor, balon, dan sandal jepit. Ban motor dan mobil digunakan untuk menyangga kendaraan. Dengan demikian, kendaraan dapat berjalan. Balon digunakan untuk mainan anak-anak. Ketika ditiup, balon akan mengembang. Sifat balon amat elastis. Sandal jepit juga terbuat dari karet sandal jepit digunakan sebagai alas kaki.
Link Soal
- Soal Denah 3 SD
- 3 SD Soal Lingkungan
- Memelihara Kelestarian ALam 3 SD
- Materi Lingkingan Alam 3 SD
- Ulangan Sem 1 3 SD
- Soal Perubahan Sifat Benda 3 SD
- Soal Benda dan Sifatnya Kelas 3 SD
- Benda dan SIfatnya Kelas 3 SD
- Soal Lingkungan Kelas 3 SD
- Materi Lingkungan kelas 3 SD
- Soal Pertumbuhan Manusia 3 SD
- Materi kelas 3 SD Faktor yang memperngaruhi pertum...
- Perubahan Makhluk Hidup Materi Kelas 3 SD
- Soal Makhluk Hidup 3 SD
- Kelas 3 SD Pengelompokan Tumbuhan
- Materi Kelas 3 SD Kebutuhan Mahkluk Hidup
- Materi Ciri Makhluk Hidup Kelas 3 SD
- Soal Bioteknologi
- Soal Pewarisan Sifat
- Soal Adaptasi
- Soal Tata Surya
- Soal GGL Induksi
- Soal Magnet
- Soal Sistem Saraf
- Soal Sistem Reproduksi
- Soal Sistem Ekskresi
- Soal Energi Listrik
- Soal Litrik Dinamis
- Soal Listrik Statis
- Soal Zat Adiktif
- Soal Bahan Kimia dalam Makanan
- Tes Ulangan Semester Biologi 8 SMP
- Soal Penyakit Pada Tanaman
- Soal Gerak Pada Tumbuhan
- Soal Fotosintesis
- Soal Jaringan Tumbuhan
- Soal SIstem Peredaran Darah
- Soal Sistem Pernafasan
- Soal Cahaya
- Soal Getaran dan Bunyi
- Soal Bahan Kimia Rumah Tangga
- Penjualan Modul Bimbel dan Sistem Bimbel
Tidak ada komentar:
Posting Komentar